Bukan VR46 ! Marquez Sebut Lorenzo dan Pedrosa Yang Jadi Penyemangat di Awal Karir

BeritaBalap.com-Juara dunia MotoGP 2019, Marc Marquez menyebut nama Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa yang menjadi penyemangatnya saat masuk di level MotoGP. Jadi bukan Valentino Rossi ya.

Menurut pembalap tim Repsol Honda tersebut di era 2013-2014, maka Lorenzo dan Pedrosa yang tampak menonjol. Tentu saja, bicara siapa yang berjasa bagi MM93 adalah kedua orang tuanya yang sama-sama menyukai motor.

BACA (JUGA) : RC213V Tidak Membaik Dalam 18 Bulan, Mantan Manajer Tim Repsol Honda Kritik Keras Mekanik Jepang

koizumi

“Pada saat saya berusia 11 tahun, saya ingin menjadi seperti yang ada di TV. Ketika saya menjadi juara dunia, saya mengatakan saya ingin menjadi pembalap profesional”.

“Tapi itu semua adalah transisi dan saya pikir mereka yang paling berpengaruh adalah orang tua saya. Mungkin ayah saya lebih menyukai  motor, tetapi ibu saya juga seorang pengendara motor. Ujung-ujungnya kalau anak mau motor, tapi orang tuanya tidak memberikan, motornya tidak ada,”ucap Marc Marquez yang saat ini ada di posisi ke-10 dalam klasemen sementara MotoGP.

BACA (JUGA) : Marquez Marah Besar Saat Latihan Sepeda MTB, Kenapa Sebabnya ?

“Itu Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo. Ketika saya tiba di MotoGP pada 2013 dan 2014 mereka adalah dua yang tercepat dan mereka adalah rival tangguh dimana ada balapan dimana kamu berkata : Bagaimana mereka melakukannya ?”.

“Kemudian juga di 125 cc, saya belajar banyak dari Nico Terol dan di Moto2 saya memiliki duel hebat dengan Pol Espargarò, tetapi dua yang paling membekas pada saya adalah Pedrosa dan Lorenzo, ”tambah Marc Marquez. BB1

Klasemen Sementara MotoGP :

Facebook Comments

You May Also Like