BeritaBalap.com – Sukses memborong podium di seri pembuka minggu kemarin, Fastron Slalom Team rencananya bakal menurunkan pembalap muda untuk di seri 2 yang bakal diselenggarakan 2 minggu lagi.
Adalah Shaquille yang tidak lain adalah putra dari peselalom nasional alm Yuanita FA. Sekedar informasi saja, pembalap muda bertalenta ini juga berangkat dari Zerotrip Racing yang tidak lain hasil didikan dari Binar ZTR yang notabene juga pembalap dari Fastron Slalom Team.
“Kebetulan Shaquille punya bakat bagus dan skill yang cukup untuk seorang pemula, mungkin DNA dari alm ibunya jadi saya rasa dirinya bakal turun di kelas Pemula seri 2 berikutnya,” ungkap Binar yang mengaku tidak sabar melihat performanya.
BACA (JUGA) : MILDSPOT KEJURNAS SLALOM SERI 1 : Fastron Slalom Team Borong Podium Di Awal Seri
Binar sendiri sebagai mentor juga terus mengajak latihan rutin supaya skill dan jam terbangnya terus membaik untuk persiapan seri 2 berikutnya.
“Tagertnya sih bisa masuk 3 besar, syukur syukur bisa jadi juara. Tapi saya sangat yakin kalau Shaquille bisa berikan hasil terbaik untuk tim dan alm ibunya di seri 2 nanti,” tambah Binar lagi.
Sekedar informasi saja, profil Shaquille sendiri merupakan pelajar SMAN 9 Surabaya dan baru berusia 16 tahun. Tapi, skill untuk slalomnya sudah sangat baik sebagai seorang pemula dan bisa jadi dirinya adalah merupakan bibit peselalom Jatim yang siap bertarung di kancah nasional.
“Kami pribadi selalu ingin memberikan yang terbaik untuk team, sedangkan untuk saya pribadi sangat berharap bakal ada peselalom baru yang lahir untuk bisa terus mencetak bibit muda berprestasi,” tutup Binar lagi. CHR