Ai Ogura Yang Tampil Jos di MotoGP Buriram Berharap Honda Tidak Simpan Dendam Padanya

BeritaBalap.com-Ai Ogura diklaim menjadi rookie atau pendatang baru yang punya prestasi spesial di seri awal MotoGP yang diikuti. Jadi yang terakhir itu saat era Marc Marquez (2013).

Ai Ogura sendiri finish ke-4 dalam Sprint Race dan ke-5 dalam balapan utama MotoGP Buriram Thailand. Saat ini berada di posisi ke-5 dalam klasemen sementara MotoGP. Jadi lebih baik ya dari 3 petarung berbasic Aprilia RS-GP lainnya. Adaptasinya keren. Bisa kalahkan para senior.

Menarik pengakuan juara dunia Moto2 musim 2024 ini bahwa ia dihubungi manajer tim Aprilia (Davide Brivio) saat sekira seri Assen ataupun Sachsenring. Jadi memang Aprilia bergerak cepat di tengah isu dirinya akan didekati tim satelit LCR Honda.

koizumi

BACA (JUGA) : Legenda MotoGP Loris Capirossi Ungkap MotoGP 2025 Dominan Milik Marquez dan Pecco

“Itu kejutan yang menyenangkan. Itu terjadi di Assen atau di Sachsenring di tengah musim. Saya sudah lama menjadi pembalap Honda, kemudian dihubungi oleh tim Trackhouse, “tutur Ai Ogura yang dikutip Berita Balap dari Speedweek.

Kemudian muncul pertanyaan kritis, bagaimana Ai Ogura berani bersikap ketika dimana ia sejak awal karirnya (Asia Talent Cup hingga Moto2 di tim Honda Team Asia 2021-2023) dibina principal Honda tetapi kemudian melangkah MotoGP untuk memilih tim dengan dukungan pabrikan Eropa (Aprilia).

Jawabannya karena memang ia lebih memilih motor yang kompetitif. Perfoma Aprilia dianggap lebih berkualitas dibanding Honda. Menyangkut keputusan ini, ia berharap Honda tidak dendam padanya yang memilih pacuan Aprilia. Satu hal yang diinginkannya, bahwa ia dapat mengakhiri karir balapnya di Honda.

BACA (JUGA) : Waduh, MotoGP Thailand Terakhir Tahun Depan (2026) ! Pemerintah Tidak Support Lagi ?

“Kamu selalu menghadapi risiko itu. Jika saya tidak tampil baik di Honda, maka saya tidak akan berada disana setelah 2 tahun. Dalam hal ini, kurang lebih tidak menjadi masalah sepeda motor mana yang saya tumpangi. Saya memilih sepeda motor yang terlihat sedikit lebih kompetitif saat itu, itu saja. Saya harap semuanya baik-baik saja antara saya dan Honda. Begitulah keadaanku, tapi aku tidak tahu bagaimana keadaan mereka. Akan menyenangkan jika saya bisa mengakhiri karier saya dengan Honda, “tambah Ai Ogura yang saat ini berusia 25 tahun. BB1

Facebook Comments

You May Also Like