Beritabalap.com-Kemenangan gemilang di race-1 Novice alias Pemula dalam Grand Final Motoprix Sentul 2023 membawa Akbar Abud menjadi bintang. Doski berhasil mengungguli Felix Putra Mulya dengan selisih waktu hampir 10 detik di garis finish.
BACA (JUGA) : Hasil Race 1 Grand Final Indonesia Motoprix 2023 (2 Des)
Keberhasilan ini tidak lepas dari rahasia settingan motornya yang luar biasa. Jospar alias jos parah ! Ternyata, motor Akbar Abud memiliki settingan suspensi yang sangat spesial. Sokbreker belakang menggunakan merek Kayaba, sementara suspensi depan menggunakan sokbreker standar yang diriset ulang oleh Racetech.
Ruly, anggota tim Kawahara, menjelaskan bahwa suspensi belakang secara rutin disetel ulang oleh Kayaba setiap kali latihan, “Nah sedangkan untuk sokbreker depan disetting oleh tim sendiri dengan panduan Racetech, ”ujarnya.
BACA (JUGA) : Juara Di Race 1 Rookie Final Motoprix 2023, Reykat Yusuf Bawa Aksi Bela Palestina
Penyesuaian yang dilakukan tim adalah membuat suspensi lebih lembek, “karena kami ingin memberikan karakter motor yang smooth, ideal untuk manuver di sirkuit teknikal Sentul,” lanjutnya lagi.
Strategi ini berbeda dari seri sebelumnya di Subang dan Tasik, di mana kekerasan suspensi justru dibutuhkan menjadi kunci. Rully juga membagikan rahasia perbandingan rasio gigi, dengan gigi 4 ringan digunakan hanya di trek lurus. Final gear 51-14 menjadi pilihan yang memperkuat performa motor.
Keseluruhan, strategi dan rahasia teknikal inilah yang membawa Akbar Abud meraih kemenangan yang begitu gemilang di Sentul 2023. Siborong-Borong