Apakah Tim Yang Sebelumnya Bilang Off Berubah Pikiran Karena OMM Melunak Soal Regulasi OnePrix 2024 ?

BeritaBalap.com-Dinamika pelaksanaan Kejurnas OnePrix 2024 memang menarik dan sedap diikuti dan dicermati. Proses demokrasi berjalan. Ketika ada protes atas regulasi yang diklaim memberatkan tim hingga beberapa tim (sekira 5-6 tim) mendeklarasikan untuk off atau berhenti balapan, kemudian dikabarkan pihak OMM selaku promotor penyelenggara melunak. Lebih bijaksana atau mencoba untuk bijaksana.

Aturan main yang disebut berat tersebut dihilangkan. Aspirasi atau kemauan tim diakomidir. Demikian pengakuan dari Mr. A yang tidak mau disebutkan namanya tetapi mengaku ditelepon langsung pihak OMM untuk dapat terlibat.

“Jadi tidak perlu wajib badan hukum, Mas. Juga soal deposit dan bisa juga 1 pembalap main 1 kelas saja. Tidak harus 2 kelas, “ujar Mr. A. Terus bagaimana keputusan akhirnya dong ?

koizumi

BACA (JUGA) : Kejurnas Oneprix 2024 Bakal Sambangi 4 Pulau Berbeda, Berikut Jadwalnya !

“Kita akan meeting hari ini, Mas untuk memutuskan apakah balapan atau tidak. Kemungkinan bisa berubah untuk ikutan OnePrix. Tapi nanti ya kepastiannya, “tambah Mr. A. Sebetulnya banyak kalimat yang dilontarkan Mr. A tetapi bahaya nanti mengarah kepada identitas tim tersebut karena sementara ini minta disamarkan dahulu sampai ada keputusan bulat. Itu kemauan narasumber yang harus kita hormati sesuai kaidah jurnalistik.

Pada sisi lain, memang ada beberapa tim yang ikut hadir dalam pertemuan beberapa hari lalu, padahal sebelumnya diisukan akan berhenti balapan atau tidak akan ambil bagian OnePrix 2024. Seperti Honda BKJU ataupun Aben Racing.

Penulis sempat juga menanyakan hal ini kepada Ade SJP, pemilik tim Aben Racing yang lebih banyak di belakang layar. Tapi saat ditanya belum memberikan keputusan. Masih berproses.

“Nanti, Mas, akan dibicarakan lagi dengan adik saya, “tutur Ade SJP yang memang memberikan kepercayaan penuh sehubungan manajamen tim road racenya kepada sang adik. Kalau sudah bulat dan bulat keputusannya untuk ikut atau tidak ikut, kabarin ya bos. He he he he he…

Pada bagian lain, pemilik tim Yamaha LFN HP969 Haji Putra Rizky tetap bersikukuh untuk tidak mengikuti balap OnePrix 2024. Konsisten. “Kita fokus di balap Asia (ARRC 2024), kemudian Kejurnas MRS Mandalika dan Yamaha Sunday Race, “tutur Haji Putra Rizky dalam siaran livenya tadi pagi (6 April). Tim ini juga sedang mempersiapkan keikutsertaannya dalam balap AP250 dan superbike Asia (ASB 1000) musim depan (ARRC 2025).

Pastinya, beberapa tim masih wait and see karena proses registrasi peserta OnePrix 2024 masih ditoleransi waktunya sehubungan perayaan Hari Raya Idul Fitri yang sebentar lagi dirayakan.

Ikuti saja ya perkembangannya lebih lanjut dari hasil investigasi Berita BalapBB1 (Ket FOTO : Istimewa)

Facebook Comments

You May Also Like