Awas Duet Beginner (OP4) Yamaha Aditama Yang Ditargetkan Juara Nasional ! Regulasi Baru Seimbang !

BeritaBalap.com-Duet beginner (OP4) tim Yamaha Aditama SCM Berau yang didukung part VND Racing, ialah Danadyaksa Widya Pangestu (Aksa) dan Sabian Fathul Ilmu (Sabian) menjadi ancaman serius dalam kompetisi kelas OP4. Berlaku di gelaran Kejurnas OnePrix 2023 ataupun Kejurnas MotoPrix 2023.

BACA (JUGA) : Tasyakuran & Launching Tim Yamaha Aditama : Setia 8 Tahun Bersama GDT Racing, Apa Target OnePrix & MotoPrix Jawa ?

Nah, dalam hajatan Tasyakuran dan Launching tim Yamaha Aditama SCM Berau di RM Jangan Ndesi di Berbah Sleman, Jumat (24 Feb), maka disebut bahwa mereka ditargetkan untuk meraih juara nasional OP4 ataupun MP4. Tentu saja, hal yang menarik, juga obyektif dan potensial ketika melihat perkembangan skill balap kedua pembalap yang masih berusia sekira 11 tahun tersebut.

koizumi
Ini momen saat launching tim Yamaha Aditama SCM Berau, Jumat (24 Feb) di RM Jangan Ndeso di Berbah Sleman Yogyakarta yang juga milik Bos Knalpot Creampie

Catatan penulis, memang kemampuan balap keduanya diasah spesial oleh mentor Sudarmono yang juga pemilik sekolah balap Mons54 Private. Perkembangannya begitu signifikan. Riding stylenya semakin agresif dan berani.

Tentu saja, yang semakin membuka peluang adalah regulasi baru MP4 yang membuat kompetisi menjadi lebih balance atau seimbang.

Demikian setelah diperbolehkannya mapping pengapian dari one make ECU by BRT, termasuk diijinkannya MX King menggunakan magnet R15 yang notabene bobotnya lebih ringan. Kabarnya Senin-Selasa nanti (27-28 Feb) tim ini akan melakukan pengujian sekaligus setting dan latihan di Sentul Kecil Bogor. BB1

Launching Tim Yamaha Aditama SCM Berau 2023 : Ada Kisah Harunya ! 

Facebook Comments

You May Also Like