Bos KTM Akui Ingin Jegal Honda, Mesin Moto3 Husqvarna Sama Saja KTM

BeritaBalap.com-Musim depan (2020), Romano Fenati dan Alonso Lopez akan balap Moto3 dengan motor Husqvarna yang notabene comeback (terakhir 2014-2015) untuk memanaskan persaingan klasik antara Honda dan KTM. Benderanya Max Racing Team.

Diklaim, bahwa basic mesin Husqvarna FR250GP mirip atau sama dengan KTM RC250R. Kan berada dalam KTM Group. Anyway, KTM memang ingin merebut dominasi Honda NSF 250 RW dalam beberapa tahun belakangan. Mereka terakhir meraih juara dunia Moto3 tahun 2016 (Brad Binder).

Sekilas informasi saja, musim 2019 ini, KTM cukup dengan 5 podium juara, sedangkan Honda mendominasi 15 kali kemenangan. Kabarnya memang tahun 2022 nanti Husqvarna membangun mesin yang berbeda. Menyangkut formasi tim KTM sendiri akan diisi oleh Raul Fernandez dan Kaito Toba, sedangkan Red Bull Tech3 KTM dikawal Deniz Oncu dan Ayumu Sasaki.

koizumi

“Saya tidak ingin mengatakan kami kehilangan koneksi di Moto3. Tapi kita tidak sekuat dulu. Tidak ada yang perlu disingkirkan. Itu berarti kita harus menjadi lebih kuat lagi di kejuaraan dunia Moto3, itulah kelas tempat kita berasal dengan adanya Husqvarna, “ucap Stefan Pierer, CEO KTM.

“Pada tahun 2021, kami mungkin akan memiliki motor balap Moto3 yang identik dengan keduanya di Moto3. Tetapi saya tidak mengesampingkan bahwa dengan Husqvarna di tahun 2022 kami akan mencoba untuk menjauhkan diri secara teknis dari KTM, “tambah Stefan Pierer. BB1

Facebook Comments

You May Also Like