Catat 3 Rekor Penting ! Spesialnya Podium Juara Marquez di MotoGP 2025 Buriram

BeritaBalap.com-Sempurna ! Marc Marquez (Ducati Lenovo) meraih podium juara dalam balapan utama MotoGP Buriram Thailand, Minggu (2 Maret). Disebut sempurna karena sebelumnya (sprint race) juga menjadi yang terbaik. Itu saat Sabtu (1 Maret), termasuk terbaik pula dalam sesi Superpole.

Sehubungan jalannya race, justru yang begitu ketat adalah dalam pertengahan lap ketika Marc Marquez bersaing ketat dengan adiknya, Alex Marquez (Gresini Racing). Alex Marquez cukup lama memimpin jalannya balapan sebelum diovertake Marc Marquez dalam 5 lap terakhir.

Finally, Alex Marquez harus puas berada di posisi ke-2, sedangkan finisher ke-3 milik Francesco Bagnaia ‘Pecco’ (Ducati Lenovo). Jadi ini mengulang hasil saat sprint race.

koizumi

BACA (JUGA) : Tidak Ada Part Baru GP25 ! Marquez Sebut Motornya Persis Sama Dengan Adiknya Hingga Posisi 1-2 Practice MotoGP Buriram

Nah, yang menarik, sehubungan kemenangan Marc Marquez di MotoGP 2025 yang mencatat 3 rekor penting. Begitu spesial ya. Apa saja 3 rekor penting Marc Marquez yang dilansir dari MotoGP.com tersebut ?

Pertama, bahwa ini podium kemenangan Marc Marquez dalam seri pembuka MotoGP sejak musim 2014. Itu saat mengusung tim Repsol Honda. Kalau 2015 dimenangkan VR46 di tim Movistar Yamaha.

Hal kedua sehubungan rekor Marc Marquez, bahwa ini adalah podium jawara bagi penampilan pertama rider pabrikan Ducati. Terakhir tahun 2007 oleh Casey Stoner. Dan yang terakhir yang tidak kalah spesial, bahwa ini podium Marc Marquez yang ke-153 kalinya dan menyamai rekor Dani Pedrosa. BB1

Hasil Race MotoGP Buriram :

Facebook Comments

You May Also Like