Cek Fakta Peserta WorldSSP300 2024, Ninja 400 Terbanyak, Ada 390 cc dan 321 cc (2 Merek)

BeritaBalap.com-Pengguna pacuan Kawasaki Ninja 400 menjadi peserta terbanyak dalam balap dunia WorldSSP300. Total ada 15 starter dari keseluruhan 32 peserta kompetisi WorldSSP300 yang notabene menjadi bagian dalam balap WorldSBK ataupun WorldSSP. Selebihnya ada 3 motor lain yang juga berbeda kapasitas mesin.

BACA (JUGA) : Cek Fakta ! Berapa Duit Branding Nama Motor China CFMoto Di Tim Moto3 ?

Maksudnya lebih dari angka 300 cc yang menjadi nama kelas WorldSSP300. Yamaha YZF-R3 (321 cc) menjadi peserta terbanyak ke-2 dengan jumlah 13 motor. Kemudian KTM RC390 R dengan total 2 starter dan juga motor China label Kove 321 RR, juga dengan 2 peserta.

koizumi

Sekilas informasi saja, juara dan runner-up WorldSSP musim 2023 ialah penunggang Ninja 400 (Jeffrey Buis dan Jose Luiz Perez Gonzalez), kemudian peringkat ke-3 milik pembesut YZF-R3 (Mirko Gennai), sedangkan yang ke-4 dan ke-5 adalah KTM RC390 R (Dirk Geiger) dan YZF-R3 (Matteo Vanucci). Tahun sebelumnya (2022), juara umum WorldSSP300 adalah racer Yamaha YZF-R3 (Alvaro Diaz). Berbagi gelar ya.

BACA (JUGA) : Bos TWMR Pastikan YZF-R3 Dan Ninja 4 Silinder ZX-25R Boleh Ikut AP250 ARRC 2024

Yang pasti, konteks ini sebagai gambaran bagaimana penyelenggara Dorna dan FIM berupaya menarik sebanyak mungkin merek dan tipe motor yang terlibat agar animo pesertanya ramai. Perbedaan kapasitas mesin tidak menjadi masalah. Jangan takut ! Semua sudah didesain sedemikian rupa.

Tentu saja, ada regulasi pembatasan RPM ataupun bobot yang menjadi aturan main untuk membangun keseimbangan diantara motor yang terlibat. Makanya sejak awal race hingga bendera finish dikibarkan selalu berlangsung ketat. Ini juga yang akan diterapkan dalam kelas AP250 hajatan balap Asia Road Racing Championship (ARRC 2024). BB1

Daftar Starter dan Motor di WorldSSP300 : 

Facebook Comments

You May Also Like