Courtney Duncan Pimpin Klasemen Setelah Menang Di WMX 2021 Turki

BeritaBalap.com- Lady crosser asal Belanda Courtney Duncan pimpin klasemen setelah menang di WMX 2021 Turki yang berlangsung di lintasan Afyonkarahisar (4/9) lalu. Tak puas menjadi runner up pada moto 1, Courtney Duncan meraih kemenangan dramatis di moto 2 setelah menyalip Kiara Fontanesi (GASGAS) dilap akhir.

BACA JUGA : Courtney Duncan Dan Kiara Fontanesi Berbagi Podium Tertinggi, Ini Hasil WMX 2021 Turki

“Ya, itu adalah hari yang cukup padat menurut saya. Saya menjalani kualifikasi yang cukup bagus dan juga dua balapan yang solid. Yang kedua dan pertama, Kiara melakukannya dengan sangat baik. Balapan kedua juga, para gadis di depan sangat cepat dan kami memiliki pertarungan yang bagus di beberapa lap pertama,” buka Duncan.

koizumi

Lebih lanjut lady crosser andal tim DRT Kawasaki ini menambahkan. “Kiara memiliki kecepatan yang sangat baik dan kemudian saya berpikir “Oke, berikan satu dorongan terakhir” dan melewatinya di putaran terakhir. Sangat senang dengan itu, tidak hanya untuk balapan tetapi juga untuk merebut kembali plat merah,” bilangnya.

Atas kemenangan yang diraih di WMX 2021 Turki Duncan kini berada dipuncak klasemen dengan torehan total poin sebanyak 132. Duncan berhasil memperbaiki posisinya sebagai pemuncak klasemen setelah sebelumnya berada diurutan ke-2 dan berselisih 2 poin dari sang pemuncak klasemen Shana Van Der Vlist.

“Masih banyak balapan yang harus dilalui dan Anda dapat melihat bahwa apa pun bisa terjadi di balapan, Anda hanya perlu melihat tahun-tahun sebelumnya. Saya hanya perlu tetap fokus dan mengambil balapan berikutnya saat mereka datang,” pungkas lady crosser berusia 25 tahun ini. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like