BeritaBalap.com- Edi Arianto kuasai moto 1 kelas Sport & Trail Senior ajang Kejurnas Grasstrack 2022 Pangandaran. Tepatnya pada Kejurnas Grasstrack 2022 Region 2 Putaran 4 yang berlangsung disirkuit GTD Pinus One Pasuketan, Batukaras, Pangandaran, Jabar pada Sabtu, 20 Agustus.
Konsistensi dan ketenangan grasstracker andalan tim RPMX Kartika AK71 Swallow Hud Graphix ROB1 DRV JE Suspension ini menjadi kunci utama kemenangannya. Meski sempat berada di posisi ke-3 diawal-awal lap yang harus mengakui keunggulan Inggil Bernanditus diurutan ke-2 dan Jefri Bule memimpin jalannya balap.
Edi Arianto yang terus memberikan tekanan akhirnya mampu mengambil alih posisi ke-2 yang sebelumnya ditempati Inggil Bernanditus. Langkah selanjutnya, grasstracker bernomor start 94 ini mengintervensi Jefri Bule yang memimpin jalannya balap.
Hasilnya, mendapat tekanan terus menerus Jefri Bule pun tak mampu mengendalikan kuda besinya dengan maksimal hingga mengalami trouble engine dan harus menyerahkan posisinya diambil alih Edi Riyanto. Edi Arianto pun berhasil menguasai moto 1 Sport & Trail Senior disusul Inggil Bernanditus dan Agung RY diposisi selanjutnya.
Biar makin jelas, pantau juga hasil moto1 Sport & Trail Kejurnas Grasstrack 2022 Pangandaran dibawah ini. Edhot