Edrin Ahza Hartge Tampil Menawan Meski Sempat Terjatuh di Kejurnas MRS 2024 Seri 2

BeritaBalap.com- Bibit pembalap potensial asal Jogjakarta, Edrin Ahza Hartge tampil menawan meski sempat terjatuh di Kejurnas MRS 2024 seri 2 yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit, Lombok, Nusa Tenggara Barat (25-26/5) lalu.

Rider yang akrab disapa Edrin ini terlihat sangat antusias mengikuti kelas baru gelaran Kejurnas MRS 2024 seri 2. Hadirnya kelas pembinaan Junior Sport 150 U-15 ini dibuka sebagai pembinaan untuk talenta muda berusia di bawah 15 tahun.

BACA JUGA : Hasil Juara Race 1 Kejurnas MRS 2024 Mandalika Seri 2

koizumi

Nah tampil perdana dikelas baru ini, Edrin yang mengibarkan panji tim Freeflow Motora Jogja ini menghadapi tantangan besar lantaran adanya kendala teknis pada motor Honda CBR 150cc-nya saat sesi kualifikasi. Imbasnya, Edrin terpaksa memulai balapan dari grid ke-17 dan sanggup menunjukan kamampuannya setelah menyelesaikan balap diurutak ke-13.

Edrin Ahza Hartge (Freeflow Motora Jogja) tampil menawan meski sempat terjatuh di Kejurnas MRS 2024 seri 2

Pada race ke-2, Edrin menunjukan semangat juang sejatinya sebagai seorang pembalap. Meski sempat terjatuh 100 meter menjelang garis finish, putra dari Sapto Purnomo ini yang mendapat gemblengan dari Mons54 Racing School pada akhirnya bisa menyelesiakan balap dibarisan 10 besar.

BACA JUGA : Hasil Juara Lengkap Race 2 MRS 2024 Mandalika

“Semoga ini menjadi pelajaran yang sangat penting buat Edrin agar diseri selanjutnya bisa tampil lebih baik,’’ ujar Sapto. Tak mau ketinggalan, Dwi Kristianto, omnya Edrin yang juga owner Doktor Motor (Dr. Motor) dengan tagline “Bukan Bengkel Umum Biasa” turut berkomentar.

“Bangga liat Edrin bisa tampil menawan diseri 2 MRS kemarin. Karena, Edrin sebelumnya juga berjuang keras di Kejurnas Motoprix 2024 Subang dikelas Beginner dengan menyelesaikan balap diurutan ke-7 dirace 1 dan ke-6 dirace 2. Terus berproses dan menambah jam terbang biar skill semakin matang,” pungkas Dwi Kristianto. Edhot / Ket Foto : Istimewa

Facebook Comments

You May Also Like