Hadir Baru ! Jupiter 130 cc Injeksi by MKO Racing Yogyakarta, Siap Tarung Dragbike Meikarta

BeritaBalap.com-Sebelumnya portal www.beritabalap.com yang paling lengkap bicara berita balap mengupas tuntas Jupiter 130 Tune-up injeksi yang bernaung dibawah tim MBKW2 Creampie Pejantan Tangguh. Kudabesi tersebut tarung di dragbike 2019 Purbalingga.

Seiring berjalannya waktu, penulis dapat kabar spesial dari tim MKO Racing Yogyakarta. Disebut spesial karena penulis yang pertama kali dikasih kabar. Yap, hadir lagi pacuan berbasis injeksi. Usut punya usut Jupiter Z1 ini baru berdiri tegak. Maksudnya baru jadi alias baru nyala.

Injeksi MKO Racing yang siap tarung di bebek 4 tak 130 cc

Meski demikian dari penuturan Dwix MKO, mekanik tim MKO Racing Yogyakarta, bahwa hasil dyno-test sementara sudah bisa menembus angka 27,4 HP (Horse Power). Pastinya, siap menjadi penantang serius para petarung kelas bebek 130 Tune Up yang notabene masih banyak dengan kinerja karburator.

koizumi
Dukungan power-up by MKO Racing yang menstabilkan kinerja aki

’’Ini masih tahap riset dengan power-up yang memuat kekuatan aki lebih stabil bikinan kita sendiri. Kita naikkan voltasenya sampai dengan 18,5 Volt supaya menghasilkan pressure fuel-pump tinggi. Dengan preasure tinggi semprotan injektor jadi mudah terbakar, ’’konfirmasi Dwix MKO selaku tuner yang memang pemain lawas di dunia balap tanah air.

Maksud dari high pressure pump disini adalah fuel pump dengan tipe piston pump yang berfungsi untuk mengalirkan fuel dari low pressure circuit menuju ke common rail (semacam pipa yang berisi bahan bakar bertekanan tinggi dari supply pump untuk dikirimkan ke masing-masing injektor).

Pakai Throttle-Body MX King yang direamer

Sehubungan spek Jupiter Z1 ini dibekali Throttle Body milik MX King yang direamer, sedangkan klep berdiameter 29/24 mm untuk sisi in dan ex. Ini  tidak jauh berbeda dengan Bebek 130 Tune Up pada umumnya. Pastinya bahan bakar lebih banyak yang masuk dengan TB dan klep tersebut.

Lebih lanjut, angka kompresi memainkan perbandingan 11,8 : 1 dengan minuman bahan bakar Pertamax. Hitungan kompresi tersebut, tenaga mudah dijinakka, tidak terlalu agresif. Dibalik itu semua, mekanik Dwix MKO yang notabene sukses menghantarkan pemula belia Nicky Hayden menjadi salah satu pemula berbakat di musim 2018, punya ramuan spesial untuk perbandingan gigi rasio.

Berapa hitungan rahasianya ? ’’Kita menggunakan perbandingan rasio yang biasa kita gunakan di arena road race. Untuk perbandingan rasio 1 (12/32), 2 (17/31), 3 (18/27), 4 (22/28) dikombinasikan dengan final gear 14/35, ’’terang Dwix MKO yang berdomisili di Sleman, Yogyakarta. Pastinya, hitungan rasio yang close atau rapat agar supaya RPM tidak banyak drop saat joki oper gigi.

Disamping itu, magnet masih standar bubut. Lumayan buat tenaga bawah lebih ringan dan torsi tetap terjaga. Lanjut pengapian dengan CDI Rextor Pro-Drag 2 dengan kurva tertinggi 36.2 derajat pada RPM 9500. Nah, dalam waktu dekat siap-siap menyaksikan kehadiran motor injeksi. Tepatnya dalam gelaran RTP Cup 201M Dragbike 2019 di Meikarta Cikarang (26-26 Januari). D 14 N

BACA (JUGA) : Jelang Gebyar RTP Cup 201M Dragbike 2019 Meikarta : Event & Hadiah Fenomenal, Aktornya Dijamin Fenomenal

Facebook Comments

You May Also Like