Haji Putra Pesan Motor Buat ASB1000 (ARRC 2025), Kontrak Spesial Andi Gilang Jika Mau !

BeritaBalap.com-Keputusan spesial dilakukan Haji Putra Rizky sehubungan eksistensi timnya (Yamaha LFN HP969 Indonesia Racing Team) untuk untuk musim balap 2025. Dalam konteks ini, sehubungan kompetisi Asia Road Racing Championship 2025 (ARRC 2025)

Jadi tim LFN HP969 Indonesia Racing Team yang sukses meraih podium juara dan juga ke-3 di race 1 dan race 2 seri pertama ARRC 2024 Thailand Minggu lalu (16-17 Maret), maka akan juga bersaing pula di kelas AP250 dan ASB1000. Dua kategori baru tersebut yang pastinya menjadi tantangan baru. Mantap !

Yang pasti, untuk AP250, maka akan menggunakan pacuan Yamaha YZF-R3 yang juga dipakai tim Yamaha Racing Indonesia (YRI) saat ini. Sedangkan buat ASB1000 tidak disebut nama mereknya. Tetapi ada kata kunci, bahwa akan didatangkan khusus mekanik dari luar Indoensia. Alhasil, silahkan menebaknya ya. He he he he…

koizumi

BACA (JUGA) : Haji Putra Rizky (LFN HP969) Siap Tarung 3 Kelas Dalam ARRC 2025, Apa Saja ?

Bagaimana dengan pembalap untuk kategori Superbike 1000 cc Asia (ASB1000). Pengusaha transportasi batubara, perkebunan sawit dan banyak usaha lainnya tersebut mengincar nama Andi Farid Izdihar, populer disebut Andi Gilang yang musim ini bersaing di ASB1000 bersama tim Honda Asia Dream Racing with Astemo.

“Kita siapkan kontraknya yang spesial  jika ia mau balap ASB1000 bersama kita tahun depan. Motornya sudah saya pesan dan teknisinya dari luar, “tegas Haji Putra Rizky dalam siaran live yang dilakukan lewat akun pribadinya.

“Itu jika dia mau ya, saya tidak akan memaksakan kehendak. Tolong sampaikan saja, jika memang ia mau. Jika memang tidak mau, kemungkinan, kita akan mengambil pembalap dari luar Indonesia, “tambah Haji Putra Rizky yang juga punya tim di balap nasional, baik kategori bebek ataupun sport 150 dan sport 250 cc. BB1

Facebook Comments

You May Also Like