Hilang Duit Ratusan Miliar, Marquez Resmi Tinggalkan Sponsor Pribadi Red Bull Karena Ducati Punya Monster Energy

BeritaBalap.com-Marc Marquez menyatakan resmi bahwa ia meninggalkan sponsor Red Bull. Dalam konteks ini sebagai sponsor pribadinya. Mengingat memang Ducati sudah disupport oleh Monster Energy yang notabene menjadi rival atau lawan kuat Red Bull.

Konflik kepentingan sponsor ini pasti sebelumnya sudah diketahui dan diantisipasi juara dunia MotoGP 2019 tersebut. Alhasil, ia siap menerima konsekuensi yang dihadapinya, termasuk kehilangan duit hingga ratusan miliar.

Tentu saja, alasannya karena Marquez ingin bangkit dalam karir olahraganya dan pastinya berupaya untuk dapat meraih kembali predikat juara dunia MotoGP diatas pacuan Ducati yang memang paling kompetitif dalam 3-4 tahun belakangan.

koizumi

BACA (JUGA) : Wow, Marquez Ungkap Jelas dan Tegas Ingin Samai Rekor VR46 Dalam 2 Tahun Di Tim Ducati

“Saat ini adalah penunjukan terakhir. Ducati punya sponsor lain, jadi kami tidak bisa melanjutkan. Namun, untuk menghormati Red Bull, maka saya tidak akan memiliki sponsor pribadi. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada keluarga Red Bull dan saya harap kami tetap berteman !, ”terang Marc Marquez dalam percakapan “Sport & Talk from Hangar 7” di Salzburg yang dilansir Berita Balap dari Speedweek.

BACA (JUGA) : Terungkap Bos Ducati ‘Tardozzi’ Kritik Keras Pecco Saat MotoGP Thailand

Pernah disebut dalam Tuttomotoriweb, bahwa nilai kontrak sponsor pribadi Marquez hingga 40 juta euro alias hampir 700 miliar dan itu terbesar dari Red Bull. BB1

Facebook Comments

You May Also Like