Honda Tidak Optimal Dalam Beberapa Tes MotoGP, Ini Penjelasan Bos Tim

BeritaBalap.com-Dalam dua kali tes resmi MotoGP 2019 yang telah berjalan di Sepang Malaysia dan Losail Qatar, secara umum memang milik Ducati dan Yamaha. Mereka yang dominan. Itu mengacu hasil kombinasi selama total 6 hari pengujian. Pasukan Honda memang kurang optimal. Konteks ini diakui oleh bos tim Repsol Honda, Alberto Puig.

Apa yang menjadi penyebabnya ? “Jika kami harus menemukan kesalahan pada musim dingin ini, kami akan mengatakan bahwa kesalahan utama adalah kondisi fisik pembalap kami, karena mereka belum mencapai 100 persen. Jorge Lorenzo melewatkan tes Sepang, Marc Marquez telah melalui beberapa bulan yang sulit karena cedera bahunya dan Cal Crutchlow belum dapat berlatih secara maksimal sebagai konsekuensi dari kecelakaan yang dideritanya di Australia, “terang Alberto Puig yang dilansir dari media Motorsport.com.

“Jelas, jika pengendara kami mencapai 100 persen, kami mungkin memiliki lebih banyak data, tetapi dalam hal arah motor, itu akan sama, “tambah Alberto Puig yang pernah balap GP250 tahun 1987 hingga 1997 namun satu kali saja meraih podium juara dan belum pernah meraih juara dunia.

koizumi

Lebih lanjut, Alberto Puig juga berkomentar soal Jorge Lorenzo. Bahwa juara dunia MotoGP 2010, 2012 dan 2015 tersebut memang harus bekerja keras untuk beradaptasi hingga dapat memperoleh prestasi.

“Saya tidak pernah bekerja sama dengan Jorge. Jelas dia adalah pembalap yang harus membangun dirinya, seseorang yang bertahan di lingkungan yang sulit. Yang saya maksud, dia telah berbagi informasi di paddock dengan rekan se-tim yang sangat baik dan telah melalui beberapa situasi sulit, “beber Alberto Puig.

“Metode kerjanya sangat khusus dan itu bekerja untuknya, dan di Honda, kami akan berusaha menghargai itu. Meski begitu, semua orang memiliki sifat mereka sendiri. Namun, jika kita hanya berbicara tentang motor, dia adalah seorang profesional luar biasa, seseorang yang telah berada di tim besar dan memiliki banyak pengalaman, “tukas Alberto Puig. BB1

 

BB1 

Facebook Comments

You May Also Like