BeritaBalap.com-Sudah diberitakan sebelumnya bahwa AM Fadly kembali bergabung di tim lamanya Manual Tech. Ini buat balap AP250 gelaran Asia Road Racing Championship 2025 (ARRC 2025). Demikian pasca cedera serius dalam club-event di Mijen Semarang pada akhir tahun 2023, hingga tidak sempat berkompetisi dalam kelas Supersports 600 tim pabrikan Yamaha Racing Indonesia (ARRC 2024).
Nah, hasil investigasi yang mengacu pada pengakuan langsung dari Ibnu Sambodo “Pak De” sebagai pemilik tim Manual Tech, bahwa memang nama AM Fadly muncul tanpa diduga. Tidak direncanakan jauh hari. Boleh dibilang last-minute.


Termasuk informasi yang manajemen tim sampaikan kepada pihak TWMR selaku promotor penyelenggara balap ARRC 2025 boleh dibilang juga relatif terlambat dibanding yang lain. Yang pasti, ada alasan histori yang indah dikenang dan ini mengemuka sebagai alasan mereka bersatu. Mengingat mereka pernah bersama cukup lama sejak tahun 2015 hingga musim 2023.
BACA (JUGA) : Tim AP250 Paling Hemat ? Ibnu Sambodo ‘Manual Tech’ Ungkap Budget Biaya 1 Tahun ARRC
“Jadi memang nama AM Fadly agak terlambat masuk menjadi skuad tim. Kalau pembalap Jepang Aiki Iyoshi memang sudah dipastikan jauh hari. AM Fadly yang memberikan semacam lamaran kepada kita untuk dapat bergabung di balap Asia tahun ini. Kemudian kita menerimanya karena memang punya sejarah manis yang tidak terlupakan dengan tim Manual Tech hingga pernah meraih juara umum AP250 di tahun 2019 dan 2022, “terang Ibnu Sambodo, akrab disapa Pak De yang bermarkas di Jl. Gito Gati, Sleman Yogyakarta.
“Menurut saya, karena skill hebat AM Fadly diatas Ninja 250 tahun 2019 dan 2022 yang bisa membuata kita meraih juara umum. Itu kenangan bersama yang indah. Kalau kondisi sekarang, semoga ia menjadi lebih baik walaupun mungkin belum bisa 100 persen. Semoga kondisi internal tim yang selama ini sudah seperti keluarga dapat menjadi motivasinya untuk dapat comeback secara bertahap, “tambah Ibnu Sambodo yang mengaku musim 2025 ini mendapat dukungan sponsor baru SDG yang notabene mendukung juga timnya Yuki Kunii meraih juara umum ASB1000 ARRC 2024.
Sekilas informasi saja, AM Fadly balap pertama AP250 bersama tim Manual Tech di tahun 2015. Itu tahun perdana muncul kelas AP250 ya. Kemudian sempat pindah 1 tahun di kelas Supersports 600 (ARRC 2016). Saat itu, prestasi terbaik merebut posisi ke-5 dalam klasemen akhir AP250 ARRC 2018.
Prestasi puncak di tahun 2019 dengan merebut juara umum AP250 di ARRC 2019 sebelum kemudian wabah Covid-19 melanda hingga pentas balap ARRC vakum dan kembali meraih jawara umum AP250 di tahun 2022. BB1