IDC 2019 Kudus : New Comer Kasih Bukti, Si-Seksi Chaca Yess Curi Dua Podium

BeritaBalap.com-Seperti yang sudah diulas oleh portal BeritaBalap yang paling lengkap bicara Berita Balap di awal sebelum kompetisi Kawahara IRC IDC 2019 seri 4 digelar kota Kudus kemarin (12-13 Oktober), bahwa pendatang baru di kelas wanita Chaca Yess terbukti bisa kompetitif.

Bahkan yang spesialnya, Si-Seksi ini mampu mencuri dua podium dari 3 kelas wanita yang dibuka di kompetisi dragbike setingkat nasional ini. Pembalap wanita yang bernama asli Aslamafsal Sabila ini sukses nangkring di podium pertama kelas Bracket 8 Detik Wanita dan podium ketiga di kelas Matic 200cc TU Wanita. Wow mantap !

BACA (JUGA) : IDC 2019 Kudus : Bukti Spesialnya Matik 200 Tim Bank BJB GBU RTP6 OP27 Jet-Up

koizumi

Tak sekedar menebar ancaman di dua kelas itu saja, Chaca Yess bahkan hampir saja raih podium juga di kelas Bracket 9 Detik Wanita, hanya saja torehan waktu 8,986 detik membuat dara cantik ini gagal raih podium karena breakout.

“Agak kecewa sih, tapi buat pengalaman ke depan lagi kalo di kelas Bracket itu mending waktunya kelebihan daripada breakout, karena kalo breakout malah seperti dianggap jumpstart tidak dapat poin sama sekali, “tutur mahasiswi S1 Keperawatan ini.

Chaca Yess (depan) Ancaman Baru di Kelas Wanita

 

Membesut kudabesi matic yang disupport dari Moon Racing Sukoharjo dan Sapi Edan Racing, Chaca Yess cukup mengejutkan banyak tim balap nasional karena doi baru dua kali ini turun di Kawahara IRC IDC 2019 yang notabene adalah kejuaraan setingkat nasional.

Kehadirannya di kompetisi ini tak hanya sebagai penggembira saja namun justru sangat kompetitif bersama pembalap-pembalap wanita lainnya yang sudah lama berkompetisi di balap lurus 201 meter seperti Wiwi Mungil, Daffa Della, Tia Bocil, maupun Restu Putri.

Terlebih kemarin di kelas Matic 200cc TU Wanita dimana Daffa Della yang start duluan dan sedang bersaing ketat dengan Wiwi Mungil dalam perolehan poin dipaksa melorot ke podium 4 setelah Chaca Yess sukses torehkan waktunya 7,770 detik di posisi ketiga, hanya selisih 0,007 detik dari catatan waktu Daffa Della.

“Alhamdulliah ini juga berkat dukungan dari keluarga dan teman-teman di sekeliling Chaca, dan Chaca ucapkan terima kasih banyak buat Moon Racing Sukoharjo terutama mas Agus dan keluarga juga Sapi Edan Racing yang telah banyak men-support Chaha,” tutup gadis cantik dan seksi berhijab ini. dnar

Facebook Comments

You May Also Like