Info Penting, Motoprix 2018 Jawa Lanjut Bukit Peusar Tasikmalaya (4-5 Agustus)

BeritaBalap.com-Sempat ada spekulasi berita bahwa Motoprix 2018 seri ke-5 region Jawa belum jelas. Ada yang bilang di Subang. Lalu ada yang sebut batal alias tidak jadi. Kalau ini cocok dan banyak yang setuju karena biaya balap jadi berkurang sedikit. He he he he…

Bahkan ada yang menyebut pula akan dipentaskan di Cimahi Bandung. Ha ha ha ha… Sehubungan hal tersebut, maka dipastikan bahwa putaran lanjutan Motoprix 2018 region Jawa tersebut akan dihelat di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jawa Barat. Tepatnya pada 4-5 Agustus atau setelah seri ke-4 di Kanjuruhan Malang, Jawa Timur, akhir pekan ini (28-29 Juli).

“Menurut rencana, Motoprix seri ke-5 akan kita selenggarakan di Bukit Peusar Tasikmalaya, “ujar Irvan OC selaku Kabid Roda Dua Pengprov IMI Jabar saat berkomunikasi dengan penulis. Sekilas info saja, kita sudah kenal sejak sekitar tahun 1995-1996 ketika pacuan Underbone 2 Taknya (Suzuki Crystal) Irvan OC diback-up mekanik senior Yogyakarta, Simbah “Suwarsono”. Saat itu Irvan OC sempat bermukim rumahnya teman di Yogyakarta.

koizumi

Ini terus berlanjut sejak tahun 2000-an hingga sekarang. Pertanyaan lanjutan, siapa penyelenggaranya ya ? Ternyata ditake-over alias diambil alih Pengprov IMI Jabar. Dalam konteks ini Biro Roda Dua. “Jadi kita pakai club JMM (punya Biro Roda Dua), “tambah Irvan OC yang juga pernah bertarung di GP125 saat seri MotoGP mampir di Sentul. Jadi jelas dan tegas ya kalau putaran ke-5 Motoprix 2018 Jawa di Bukit Peusar Tasikmalaya. BB1    

Facebook Comments

You May Also Like