BeritaBalap.com-Tim Suzuki merupakan satu-satunya tim MotoGP yang tetap tinggal di Qatar. Ini setelah pengujian 3 hari (10-12 Maret) dan sebelumnya lagi (5-7 Maret).
Jadi setelah test terakhir, sebagian besar pulang ke kampung alias negaranya. Misal Quartararo yang mengaku pulang Perancis selama sekitar 11 hari. Nanti mereka akan datang lagi jelang seri awal MotoGP 2021 di trek yang sama pada 26-28 Maret.
BACA (JUGA) : Baru Saja Latihan, Marc Marquez Sudah Posisi 1 Pasar Taruhan
Menarik untuk mencermati kronologis hingga pasukan Suzuki memilih tinggal di Qatar hingga sekira 5 minggu sampai dengan putaran ke-2 MotoGP, juga di Losail, Qatar (4 April).
Jadi ini semua bermula dari usulan bos tim Shinichi Sahara untuk menjaga kondisi kesehatan anggotanya yang kemudian disetujui semua, termasuk pembalap tim Suzuki Ecstar.
BACA (JUGA) : Akankah Perfoma Spesial Morbidelli Jadi Semangat VR46 Yang Sudah 42 Tahun
“Saya meminta seluruh tim untuk mempertimbangkan tinggal di Qatar antara hari-hari tes dan balapan untuk menghindari risiko infeksi Covid-19 saat bepergian atau di rumah bersama keluarga dan teman, “terang Shinichi Sahara, manajer proyek Suzuki.
“Semua orang menerima, termasuk para pembalap dan itu membuat saya sangat bangga dengan grup kami. Ketika saya mengetahui bahwa kami adalah satu-satunya tim yang akan bertahan di Qatar bersama para pembalap, saya berpikir : Wow, saya harus bangga dengan orang-orang saya”.
“Mungkin kami akan menunjukkan sekali lagi bahwa kami adalah tim dengan kekompakan terbesar, karena kami semua bersama-sama menguasai situasi sulit ini, sebagai kelompok dan keluarga yang kuat, ”tambah Shinichi Sahara. BB1
Hasil Kombinasi Tes Qatar :