Ini Perubahan Jadual Race & Tambahan Sprint-Race di Superbike 2019 (WSBK 2019)

BeritaBalap.com-Ada perubahan jadual dan tambahan race dalam gelaran Superbike musim depan (WSBK 2019). Apa saja perubahan besarnya ? Mulai latihan bebas ke-4 dalam superbike yang dihilangkan, kemudian superpole pada hari Sabtu hanya dalam 25 menit setelah itu lanjut race pertama (1).

Kalau race ke-2nya WSBK setia di hari Minggu dengan sesi pemanasan sebelumnya. Nah, yang baru ialah adanya sprint-race yang cukup melahap 12 lap dengan poin maksimal 12. Demikian yang akan langsung diterapkan saat seri perdana WSBK 2019 di Phillip Island, Australia (22-24 Feberuari).

Sehubungan sprint-race (hari Minggu) yang gridnya berpatokan pada hasil kualifikasi memang masih kontroversial. Namun ini adalah upaya Dorna sebagai penyelenggara untuk memuaskan penonton karena memang keputusan ini berdasarkan survei online yang dilakukan pada bulan Agustus.

koizumi

Oh ya, untuk race ke-2 WSBK sebagai balapan ketiga (setelah race 1 dan sprint race), maka starting-grid atau posisi start diambil dari 9 besar hasil sprint race, selanjutnya grid yang tersisa diambil dari hasil kualifikasi. Paham ya ! BB1

Perubahan Jadual WSBK 2019 :

Saat Jadual WSBK 2018 :

Facebook Comments

You May Also Like