Ini Profil Singkat 4 Rider Usia 17-18 Tahun Posisi Tercepat Hingga ke-4 Practice Moto3 Austin

BeritaBalap.com-Menarik mencermati hasil sesi practice balap Moto3 Austin USA yang berlangsung sekira pukul 01.00 WIB tengah malam tadi, Sabtu (13 April). Bahwa posisi terdepan hingga ke-4 adalah para pembalap belia yang usianya antara 17-18 tahun.

Siapa saja ya ? Yang pasti, kesemuanya berasal dari Spanyol. Lahir antara tahun 2005-2006. Berikut ini ya profil singkat mereka. Mulai David Alonso (CFMOTO Valresa Aspar Team) menjadi yang tercepat dengan catatan waktu 2 menit 15.173 detik. David Alonso ini lahir tanggal 25 April 2006. Jadi umurnya masih 17 tahun. Hampir 18 tahun.

Dia adalah juara umun European Talent Cup 2020 dan terbaik di Red Bul Rookies Cup 2021. Selanjutnya peringkat ke-7 dalam FIM Junior GP tahun 2022. Musim 2023 lalu sukses berada di posisi ke-3 dalam klasemen akhir Moto3, termasuk menjadi rookie of the year Moto3.

koizumi
David Alonso yang berusia 18 tahun dan saat ini posisi ke-2 klasemen sementara Moto3

Kemudian posisi kedua milik Jose Antonio Rueda (Red Bull KTM Ajo) yang berusia 18 tahun (lahir 29 Oktober 2005). Doi merupakan juara umum JuniorGP dan Red Bull MotoGP Rookies Cup 2022.

Lalu deretan 3 besar hasil practice Moto3 Austin USA milik Angel Piqueras (Leopard Racing) berumur 17 tahun karena lahir tanggal 30 November 2006. Angel Piqueras merupakan juara umum FIM JuniorGP. Di Moto3, dia masih naik Honda NSF250R seperti saat di JuniorGP. Angel Piqueras juga juara Red Bull KTM MotoGP Rookies Cup 2023.

Angel Piqueras yang masih berumusr 17 tahun dan merupakan rookie Moto3

Terakhir adalah Daniel Holgado (Red Bull GasGas Tech3) yang berusia 18 tahun (lahir 18 April 2005). Holgado pimpin klasemen sementara Moto3 hingga 2 putaran yang sudah dihadirkan (Losail Qatar dan Portimao Portugal). Musim lalu ada di deretan 5 besar klasemen akhir Moto3. BB1

Facebook Comments

You May Also Like