BeritaBalap.com-Sirkuit Gokart Boyolali kembali menjadi ajang kompetisi balap di wilayah Solo Raya pada weekend ini atau tepatnya Sabtu Minggu 30-31 Maret. Kali ini Club Motor Solo alias CMS yang dipunggawai oleh Drs. Lilik Kusnandar, Santo Dwi Atmono, dan Danung Prasetyo yang bakal menjadi pemangku hajatnya.
Total ada sekitar 26 kelas yang dibuka di balap ini termasuk 6 kelas supporting yang masuk dalam kategori Fun race. Dari 26 kelas ini, ada menu sajian 9 kelas untuk motor 2 tak yang terdiri dari 2 kelas Bebek 2 Tak untuk fun race, 2 kelas Sport 2 Tak dan 5 kelas Bebek 2 Tak untuk kategori pembalap pemula dan open. Mantap toh !
BACA (JUGA) : Jelang Road Race 2019 Boyolali (30-31 Maret) : Status Seeded, Delly Pramana Siap Tarung Underbone & RX King
Makanya ikutan ya buat pencinta motor bakar 2 langkah. Kelasnya lengkap. Anda dimanjakan disini, ditimang-timang dan dinina-bobokkan. Ditambah lagi di trek permanen. Pokokke dijamin terpuaskan.
Info yang tidak kalah penting adalah balap ini nanti bakal menggunakan transponder dari MBG Timing. Jadi standar Kejurnas Motoprix ya ! Untuk hadiah juga bakal ada tambahan hadiah intake kodok RBT di 6 kelas Bebek 2 Tak, dan juga tambahan uang pembinaan sebesar Rp. 500.000,- dari Nathania untuk juara 1 kelas Mini GP Standard. Untuk rundown balap bisa dilihat dibawah ini. dnar