Jelang MotoGP 2018 Mugello : Menang Terakhir 2014, Marquez Siap Patahkan Dominasi Ducati & Yamaha

BeritaBalap.com-Juara dunia MotoGP 2018, Marc Marquez dipastikan ingin memperpanjang rekor kemenangannnya di seri ke-6 MotoGP 2018 yang dihelat di Sirkuit Mugello, Italia, akhir pekan ini (3 Juni). Itu manusiawi setelah tiga seri berturut-turut meraih podium juara (Austin USA, Jerez Spanyol & Le Mans Perancis).

Menyangkut prestasi di Mugello memang kurang moncer, pebalap Repsol Honda ini terakhir menang  tahun 2014. Jadi sudah cukup lama. Sebelumnya di level Moto2 menang di musim 2011 dan GP125 (2010). Sekilas informasi saja, podium juara MotoGP 2017 Mugello dimenangkan oleh Dovizioso, Maverick Vinales dan Danilo Petrucci.

Rossi sendiri finish ke-4, sedang Marquez ke-6. Sedangkan podium jawara 2016 dan 2015 diraih Jorge Lorenzo saat masih di Movistar Yamaha. Alhasil, data kemenangan memang banyak direbut Yamaha dan Ducati. Ini tantangannya Marc Marquez.

koizumi

Pada sisi lain, Marquez juga mengaku akan lebih hati-hati dalam menjaga gap alias jarak poinnya dengan para lawan. Terlebih ini masih masuk seri ke-5 dari total 19 putaran.  Perjalanan masih panjang. “Adalah baik menuju Mugello dengan posisi memimpin di klasemen keseluruhan, tapi ini masih di awal musim. Semua orang dekat bersama, kami harus hati-hati, “ucap Marc Marquez.

“Sebelum seri Prancis, kami menguji di Mugello, dimana kami cepat dan konstan. Tentu ini adalah kondisi yang baik, tetapi kami harus menunggu dan melihat situasi seperti apa kami saat bekerja untuk balapan. Pertanyaan disana selalu berhubungan dengan ban, set-up, suhu dan sebagainya. Suhu mungkin akan lebih tinggi akhir pekan ini daripada pada saat tes, “tambah Marc Marquez.

Pada bagian lain, rekan setim Marquez, yaitu Dani Pedrosa juga punya sejarah kemenangan yang relatif lama di Mugello. Yaitu saat MotoGP 2010, sedangkan di GP250 tahun 2005. Namun Pedrosa yang selama ini tidak maksimal karena cedera yang dialami dipastikan lebih fit setelah beristirahat lebih 1 minggu setelah cedera yang dialami.

“Setelah tes Barcelona, ​​saya bisa pulih selama seminggu. Sekarang saya menantikan balapan di Mugello. Saya suka trek ini, sangat cepat dan berisi banyak tikungan ketat. Kita harus menemukan pengaturan yang baik karena perasaan saat sudut masuk tikungan sangat penting di lintasan ini. Pada awal Mei, kami menguji di Mugello, ini akan memberi kita awal yang baik di FP1, “timpal Dani Pedrosa yang musim lalu tidak menyelesaikan lomba (DNF), sedang di 2016 finish ke-4. BB1

Facebook Comments

You May Also Like