BeritaBalap.com-Mantan juara dunia Formula One (F1), Nico Rosberg ikut berkomentar soal hukuman penalti 5 detik yang diterima driver Ferrari Sebastian Vettel hingga gelar juara dunia yang diterimanya dalam F1 Kanada, Minggu kemarin (9 Juni) batal. Tidak jadi ! Oh ya, pembalap asal Jerman tersebut harus rela menyerahkannya kepada Lewis Hamilton (Mercedes) dan ia harus puas berada di posisi ke-2.
Nah, Nico Rosberg menyebut bahwa hukuman tersebut adalah benar-benar layak karena Vettel disebut sengaja menghalangi laju Hamilton ketika dalam posisinya keluar dari sisi lintasan “rumput” yang salah. Itu terjadi di tikungan ke-4 pada lap ke-48.
“Vettel berteriak, saya punya kotoran pada ban saya, saya di luar kendali, kemana anda ingin saya pergi ? Saya berjuang untuk mengendalikan mobil dan saya tidak bisa melihat Lewis, “tutur Rosberg yang meraih juara dunia F1 di tahun 2016 saat berada di tim Mercedes.
“Oke, bagus. Tapi Lewis ada disana. Aturannya mengatakan ketika anda keluar dari trek, maka anda harus bergabung kembali dengan aman. Saya pikir dia bisa dengan mudah meninggalkan sedikit lebih banyak ruang. Dia bisa dengan mudah meninggalkan lebih banyak ruang, tetapi dia tidak. Dia pergi ke kanan, ke kanan, jauh kesana dan hampir tidak menyisakan ruang bagi Lewis. Jadi, Lewis melihatnya sebagai situasi yang berbahaya karena Vettel semakin banyak menutupi, jadi dia harus mundur, “tambah Rosberg.
https://www.instagram.com/p/BygJs-yASes/?utm_source=ig_embed&utm_campaign=embed_video_watch_again
Bicara penalti hukuman pada F1 Kanada ini memang dibantah oleh Vettel. Juara dunia F1 sebanyak 4 kali (2010-2014) saat di tim Red Bull Racing ini tidak mau disalahkan atas kejadian ini. Intinya, dia dalam kondisi tidak melihat dan posisinya harus masuk ke trek setelah melebar ke sisi lintasan rumput.
“Saya tidak bisa pergi ke tempat lain, ini serius. Saya tidak melihat Lewis. Dan ketika anda pergi ke rumput dan kembali ke lintasan, maka anda tidak akan memiliki cengkeraman ban yang fantastis. Di mana saya bisa pergi dengan rumput di ban ? Dia memutuskan untuk pergi kesana, jika dia masuk dari sisi dalam, itu akan mengatasinya. Mereka mencuri kemenangan saya, “tukas Vettel.
Hasil Juara F1 Kanada :