Marah Besar Pembalapnya Tidak Jawara F1 Brasil, Bos Red Bull Sebut Ocon itu Idiot

BeritaBalap.com-Bos Red Bull Motorsport, Helmut Marko marah besar. Ini sehubungan insiden Esteban Ocon (Force India) yang menabrak pembalapnya, Max Verstappen (Red Bull Racing). Alhasil, Verstappen gagal meraih podium juara dan finish ke-2 saja dibawah Lewis Hamilton (Mercedes).

Demikian terjadi dalam seri balap Formula One (F1) di Sikruit Interlagos, Brasil, Minggu kemarin (11 November). Faktnya memang Ocon sudah dipotong dan itu dioverlap oleh Verstappen.

“Jika menabrak pemimpin dari lintasan dan hanya mendapat penalti 10 detik, maka itu tidak bisa dipercaya. Saya tidak ingin berkomentar tentang itu, karena saya belum pernah melihat yang seperti itu, “tegas Helmut Marko yang menjabat sebagai penasehat Red Bull Motorsport.

koizumi

Lebih lanjut, Helmut Marko menyebut Ocon dengan istilah idiot alias bodoh atas tindakannya. Bahkan pula, Max Verstappen sempat mengancam Ocon dan mereka pula sempat bertengkar mulut.

“Itu benar-benar konyol. Jika anda tertinggal satu putaran di belakang, maka anda tidak boleh campur tangan dalam pertarungan dalam merebut pimpinan balap, itu benar-benar bodoh, “tegas Helmut Marko. “Aku tidak mau berbicara dengan si bodoh itu, “tutur Helmut Marko.”Kuharap aku tidak menemukan Ocon di paddock sekarang, kalau tidak …, “tegas Max Verstappen pada radio timnya. BB1

Hasil Juara F1 Interlagos, Brasil : 

Facebook Comments

You May Also Like