Marquez Marah Kepada Lorenzo Saat FP3 MotoGP Catalunya, Ada Apa ? Ini VIDEOnya

BeritaBalap.com-Fakta baru yang tampak ke permukaan dan pastinya menarik dicermati, bahwa berlangsung konflik alias pertengkaran antara duet pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez dan Jorge Lorenzo. Ini berlangsung dalam rangkaian latihan bebas ke-3 (FP3) MotoGP 2019 Catalunya, Spanyol, Sabtu (15 Juni).

Jika dicermati lebih lanjut, kemarahan Marquez bermula dari kondisi dimana ia merasa terganggu saat momen masuk tikungan dari sisi dalam. Namun posisinya terhalang oleh Lorenzo yang memperlambat laju motor. Ini yang pastinya dianggap berbahaya.

BACA (JUGA) : Kualifikasi MotoGP Catalunya : 4 Yamaha Di 5 Besar, Quartararo Pole Position !

koizumi

Hanya saja memang Marquez terlihat begitu emosional dengan bahasa tubuh dan tangannya. Dia tidak terima. Bahkan saat Lorenzo meminta maaf ketika FP3 selesai dengan langkah melambaikan tangan, namun Marquez cenderung dingin. Kayanya belum puas dengan cara Lorenzo. Silahkan cermati saja VIDEOnya di bawah tulisan ini ya.

Diklaim bahwa kondisi ini memang sudah menjadi akumulasi konflik diantara keduanya. Lorenzo yang pergi langsung ke Jepang disebut sedang membujuk dan berusaha untuk membuat perfoma Honda RC213V tidak hanya buat Marquez, juga nyaman untuk dirinya.

Ini wujud ketidakpuasan Lorenzo dan principal Honda di Jepang juga siap melayaninya karena memang mereka sudah berinvestasi besar untuk mendatangkan Lorenzo. Jangan lupa ya klik VIDEOnya di bawah ini. BB1

Facebook Comments

You May Also Like