Menyerang Di Lap Akhir, Abimanyu Jawara Beginner Race 2 Motoprix Subang

BeritaBalap.com- Menyerang di lap akhir, Abimanyu Bintang Permadi berhasil menjadi jawara kelas Beginner pada race 2 gelaran Kejurnas Motoprix 2025 region B (Jawa, Bali & Nusa Tenggara) seri ke-3 yang berlangsung di sirkuit Gery Mang, Subang, Jabar (20/7).

‎Pembalap andalan Honda Yukido ini mengawali balap langsung menembus posisi kedua. Sedangkan Danadyaksa Wida Pangestu (Yamaha Aditama) langsung melesat memimpin jalannya balapan.

‎Upaya untuk memberikan tekanan kepada Danadyaksa terus dilakukan oleh Abimanyu. Seperti tak mengenal lelah, meski sempat memberikan perlawanan sengit dan tekanan terus menerus, Danadyaksa mampu bertahan dari serangan Abimanyu.

koizumi

‎Namun, usaha dan perjuangan keras Abimanyu berbuah manis. Momentum didapatkan pada lap akhir dimana dirinya berhasil mengambil alih posisi terdepan dari Danadyaksa hingga berhasil memenangkan jalannya balap. Edhot

 

Facebook Comments

You May Also Like