BeritaBalap.com-Pembalap senior Jack Miller (Red Bull KTM) beranggapan bahwa kondisi persaingan di MotoGP 2025 tidak akan banyak berubah. Ducati masih akan berlaku dominan.
Maksudnya, walaupun semua pabrikan (selain Ducati) memiliki hak konsesi sehubungan ridet dan pengembangan. Kemajuan signifikan belum akan diperoleh para rival Ducati.
Pada sisi lain, Ducati masih memiliki 6 pembalap untuk tahun depan. Itu terdiri dari Francesco Bagnaia ‘Pecco’, Marc Marquez, Fabio Di Giannantonio, Franco Morbidelli, Alex Marquez dan Femrin Aldeguer. Pada sisi lain, tim-tim pabrikan lainnya cukup diperkuat total 4 rider.
Ducati juga disebut masih terus menanamkan sikap kerja keras seperti saat musim 2015-2016 dalam upaya menyempurnakan perfoma motornya. Mereka tidak mau larut dalam kenyamanan dimana sangat dominan dalam 2-3 tahun belakangan.
“‘Hanya enam Ducati, kamu mengatakannya seolah-olah itu hal kecil. Tetap saja ada 6motor di grid !. Pada intinya, saya rasa tidak akan banyak berubah. Saya rasa Ducati, terlepas dari apakah mereka punya 6 atau 8 motor di grid, akan tetap sangat kuat, ”ucap Jack Miller yang dikutip Berita Balap dari Crashnet.
“Motor mereka perlahan tapi pasti semakin disempurnakan. Mereka menyentuh area yang mereka butuhkan, dan mereka beruntung berada di posisi itu. Namun, mereka belum berhenti. Mereka masih bekerja keras seperti pada tahun 2015-2016. Jadi saya pikir mereka akan tetap kuat. Jangan berharap (2025) akan menjadi tahun yang lebih mudah bagi yang lain0, itu sudah pasti. Tapi ini akan menarik, ”tambah Jack Miller yang saat ini berada di posisi ke-15 dalam klasemen sementara MotoGP. BB1
Klasemen Sementara :
1. Martin, 312 poin. 2. Bagnaia 305. 3. Marc Márquez 259. 4. Bastianini 250. 5. Binder 161. 6. Acosta 152. 7. Viñales 139.. 8. Di Giannantonio 119. 9. Aleix Espargaró 119. 10. Alex Márquez 114. 11. Bezzecchi 93. 12. Morbidelli 90. 13. Oliveira 65. 14. Quartararo 61. 15. Miller 58. 16. R. Fernández 46. 17. Nakagami 21. 18. Zarco 17. 19. A. Fernández 20. 20 . Rins 15. 21. Mir 15. 22. Pol Espargaró 12. 23. Pedrosa 7. 23. 24. Bradl 2. Marini 1. 25. 26. Gardner 0. 27. Lorenzo Savadori 0.
Klasemen Konstruktor :
1. Ducati, 463 poin. 2. KTM 234. 3. Aprilia 224. 4. Yamaha 72. Honda 37.
Klasemen Tim :
1. Tim Ducati Lenovo, 555 poin. 2. Prima Pramac Racing 402. 3. Gresini Racing 373. 4. Aprilia Racing 258. 5. Red Bull KTM Factory Racing 219. 6. Pertamina Enduro VR46 Racing Team 212. 7. Red Bull GASGAS Tech3 172. 8. Trackhouse Racing 111 9. Monster Energy Yamaha 74. 10. LCR Honda 42. 11. Tim Repsol Honda 16.