BeritaBalap.com-Mekanik Haris Sakti Prabowo, akrab disapa Mlethiz MBKW2 tampak kembali menseriusi pacuan-pacuan dragbikenya. Maklum saja, selama ini relatif vakum karena fokus di road race.
Setelah menghadirkan pacuan balap trek lempeng bebek 130 cc tune-up karbu dan injeksi, juga matik 200 cc, kali ini Mlethiz MBKW2 yang bermarkas di Sleman, Yogyakarta sedang sibuk dengan riset bebek 4 tak 200 cc injeksi.
Oh ya, bebek 200 cc injeksi adalah kelas baru dalam sajian balap Kawahara IRC IDC 2019 yang mana seri perdananya akan dipentaskan di Lanud Gading Wonosari pada 9-10 Maret nanti.
“Saya senang dengan kelas baru ini. Kita memang harus menyesuaikan dengan tehnologi saat ini, “tukas Mlethiz MBKW2. Oh ya, untuk bebek 200 cc nya Mlethiz mempercayakan pada basic motor Honda Sonic 150R. Infonya untuk menaikkan Cylinder Volume, Mlethiz MBKW2 sedang fokus pada efektifitas dari stroke yang naik.
“Sekarang ini, saya lagi fokus pada pembenahan sasis. Kalau untuk mesin, target saya mencapai 40 hingga 42 HP saat didyno hingga dapat kompetitif. Rencana saya saat seri 1 IDC dapat ikut bertarung, “tambah Mlethiz MBKW2 yang di balapan road race mengawal pasukan Astra Motor Racing Team Yogyakarta (ART Jogja). BB1