Moto2 Le Mans (FP1) : Locatelli Terdepan, Awas Sasis Anyar KTM, Dimas Ekky Posisi ke-31

BeritaBalap.com-KTM diberitakan menggunakan sasis baru untuk balap Moto2 di Le Mans Perancis (17-19 Mei). Salah satu gacoan tim Red Bull KTM Ajo, Brad Binder yang memang senior terbukti belum maksimal. Hanya di posisi ke-10 dalam klasemen sementara. Padahal musim 2018 lalu, ada di posisi ke-3 dalam klasemen akhir Moto2. Dan sasis yang menjadi pusat perhatian tim pabrikan asal Austria ini.

BACA (JUGA) : FP1 MotoGP Le Mans : Quartararo Kasih Bukti Lagi, Tercepat, Sendirian 1 Menit 31 Detik !

Yap, di lap-lap awal perjlanan babak latihan bebas 1 (FP1) Moto2 Le Mans, Jumat (17 Mei), Brad Binder kasih perlawanan. Memimpin jalannya lap dan bersaing ketat dengan Sam Lowes (Federal Oil Gresini Moto2), Andrea Locatelli (Italtrans Racing Team) dan Alex Marquez (EG 0,0 Marc VDS).

koizumi

Bagaimana dengan hasil 4 menit terakhir yang begitu ketat karena semua pembalap turun gelanggang setelah sempat masuk untuk memperharui set-up motor ?  Pada akhirnya, Andrea Locatelli yang terdepan dengan best-time 1 menit 36,894 detik.

BACA (JUGA) : KTM Pakai Sasis Baru Dalam Balap Moto2 Le Mans, Buat Brad Binder Dan Jorge Martin

Berjarak 0,135 dengan Marcel Schrotter (Dynavolt IntactGP), sedangkan Brad Binder di urutan ke-3. Patut dipahami, bahwa catatan waktu terbaik tahun 2018 lalu di sirkuit yang sama ialah 1 menit 37,001 detik.

Bagaimana pula dengan hasil pembalap tanah binaan pabrikan Astra Honda Motor (AHM), Dimas Ekky Pratama ? Rider yang mengusung Idemitsu Honda Team Asia berada di posisi ke-31 dari total 32 starter yang terlibat.

Dimas Ekky yang berusia 27 tahun masih tertinggal jauh 3,853 detik. Ini pe-er serius untuk sesi latihan bebas ke-2. Catatan penting, bahwa Somkiat Chantra yang notabene adalah rekan satu timnya dan juga sama-sama rookie (pendatang baru) ada di peringkat ke-20 dan tertinggal seputar 1,2 detik dari Andrea Locatelli. BB1 

Hasil FP1 Moto2 Le Mans :

 

Facebook Comments

You May Also Like