MotoGP – Jerman (Kualifikasi) : Marquez Tercepat, Pole-Position ke-5 ! Rekor Podium Juara Kelima Kalinya ?

Pada akhirnya, rider Repsol Honda, Marc Marquez merebut pole-position dalam sesi kualifikasi MotoGP 2017 di Sachsenring, Jerman. Babak penentuan grid ini berlangsung dalam kondisi trek basah dengan suhu 18 derajat dan kelembaban 74 persen.

Juara dunia MotoGP 2016 yang membesut Honda RC213V ini mengukir waktu 1 menit 27,302 detik dan berjarak 0,160 detik dengan Danillo Petrucci (Octo Pramac Ducati). Urutan ketiganya direbut Dani Pedrosa. Ini peluang Honda untuk mengukir finish 1-2 yang sudah lama tidak terwujud. Jadi catatan waktu tersebut diatas lebih lambat sekitar 6-7 detik dari saat lintasan kering.

Hasil pole-position ini membuat rekor tersendiri bagi Marquez, yaitu pole-position yang ke-8 kalinya sejak era GP125 (2010) dan Moto2 (2012-2012) hingga mulai MotoGP 2013. Di level MotoGP, ini adalah grid terdepan Marquez yang ke-5 kalinya. Akan menjadi rekor tersendiri, jika Marquez dapat merebut podium juara ke-5 kalinya (sejak 2013).

koizumi

Justru yang tidak kalah menarik, bahwa pemimpin klasemen sementara MotoGP 2017, Andrea Dovizioso (Ducati) dan posisi keduanya, Maverick Vinales (Movistar Yamaha) masing-masing di posisi start ke-10 dan ke-11. Mereka berdampingin. Yang pasti, ini bukan hasil akhir. Segala sesuatu bisa terjadi di raceday Minggu (2 Juli), baik dalam kondisi kering ataupun hujan. BB1

Facebook Comments

You May Also Like