MPRT Siap Turun Full Series Kejurnas Motorprix Dan YCR 2018, Mantap Boss !

BeritaBalap.com-Berbekal raihan juara umum seeded Kejurda Road Race Jabar 2017, maka pasukan Mega Persada Racing Team (MPRT) siap turun full series Kejurnas Motorprix dan Yamaha Cup Race 2018. Kabar gembira ini di terima portal BeritaBalap.com langsung dari Rudi Sugianto selaku pemilik tim yang bermarkas di Indramayu, Jawa Barat.

Seperti kita ketahui, bahwa duet Hendra Axo dan Dadan Alamsyah sukses menghantarkan MPRT DMS Titan Speed JMR WRC AJS Club meraih juara umum kelas seeded Kejurda Road Race Jabar 2017. Tidak mudah memang untuk mendapatkannya, lantaran Hendra Axo hraus berjuang ekstra untuk memperoleh gelar juara umum kelas seeded.

Pada akhirnya kerja keras tim berbuah manis. Manis dinikmatin dan dikenang Nah, di tahun 2018 mendatang, MPRT telah mendeklarasikan kesiapannya untuk bersaing di Kejurnas Motorprix dan YCR.

koizumi

“Tahun depan kita fokus full series Motorprix dan YCR, Kejurda Road Race Jabar juga masih. Untuk club event, kita pilah-pilah saja yang berseri dan kejelasan juara umumnya. Memang tugas tim jadi lebih berat dengan turun di ajang MP dan YCR. Yang jelas ini menjadi tantangan sekaligus motivasi tersendiri bagi tim kami kedepannya,” bilang Rudi sapaan beken owner-team yang selalu mendapat support dari Daniel Mutaqien S, tokoh otomotif Indramayu yang dicalonkan menjadi Cawagub Jabar, juga sahabat dekatnya, Joey Sigit, Ketua Korwil IMI Indramayu.

Rudi Sugiarto, owner tim (kiri) bersama Daniel Mutaqien S (tengah) yang akan jadi Cawagub Jabar & Joey Sigit (kanan)

Tentu saja, dengan hadirnya MPRT di ajang Kejurnas Motorprix dan YCR 2018, akan menambah aroma sengitnya persaingan. Maklum saja Region 2 (Jawa) ini memang dihuni oleh tim-tim pabrikan dengan skuad pebalap-pebalap terbaik tanah air.

Nah jadi penasaran, sehubungan turun di ajang Kejurnas Motorprix dan YCR 2018, siapa saja nih formasi pebalapnya nanti ? “Untuk susunan rider tahun depan belum bisa saya informasikan sekarang. Tapi yang jelas untuk tahun depan kita bakal siapkan pembalap seeded dan juga pemula. Jadi tahun depan kita akan tambah pasukan pemula, ”beber Rudi yang sangat ramah .

Lalu, untuk targetnya gimana bos ? “Kalo target kita enggak muluk-muluk. Terpenting bisa bersaing di ajang Kejurnas Motorprix dan YCR 2018. Maklum sebagai pendatang baru, kita harus beradaptasi terlebih dulu untuk bisa bersaing dengan tim dan pembalap-pembalap terbaik tanah air,” tutup Rudi yang akhir pekan ini bakal turun di ajang YCR Solo. Oke, mantap Boss ! Edhot

Facebook Comments

You May Also Like