MX King Racetech Jos Banget ! Rider Pengganti “Fadli Rigani” Jawara OP1 Superpole Race OnePrix Tasikmalaya

BeritaBalap.com- Lagi-lagi terjadi. Kalau race 1 Expert (OP1) yang menang adalah pembalap wildcard Aditya Fauzi (JPNW Racing Team). Nah yang terjadi saat Superpole Race OnePrix 2024 Tasikmalaya, Minggu (7 Juli) dimenangkan rider pengganti, ialah Fadli Rigani (ASR VMK).

Bahkan pula, petarung yang sebetulnya konsen di Kejurnas MotoPrix 2024 region Jawa tersebut meninggalkan jauh lawan-lawannya. Itu sekira 100 meter lebih. Tentu saja, ini semua berkat perfoma spesial MX King by Racetech dan skill balap Fadil Rigani karena secara logika, handycap trek Bukit Peusar itu diklaim tehnikal dan butuh fisik yang memadai.

Podium Superpole OP1 OnePrix Tasikmalaya

Superpole Race sendiri berlangsung dalam 17 lap, kalau yang utama (race 1 dan race 2) masing-masing 25 lap. Adapun finisher ke-2 milik Lucky Kaddi (Gunung Selatan Racing Team) dan Aditya Fauzi (JPNW Racing Team).

koizumi

BACA JUGA : Pembuktian Falah Acil, Gondol Podium Novice Race 1 OnePrix 2024 Tasikmalaya

Kita tunggu saja ya balapan utama (race utama) nanti sore. BB1/edhot/R 4 NU

Facebook Comments

You May Also Like