OnePrix 2019 Surabaya : Mekanik Bima Aditya Siap Buktikan Riset Anyar, Apa ya ?

Berita balap.com-Partai pemungkas hajatan Final OnePrix 2019 akan dipentaskan di Sirkuit Gelora Bung Tomo (GBT), akhir pekan ini (8-10 Nov).

Yap, ini sesi penentuan siapa yang terbaik di kelas paling bergengsi MP1 (Expert, 150 CC). Menarik untuk mencermati sepak-terjang mekanik Bima Aditya yang mengawal tim Yamaha Aira.

Disebut menarik karena dalam beberapa event, Bima Aditya sukses menghantar pembalapnya Syamsul Arifin meraih podium juara ataupun runner-up dalam beberapa seri OnePrix 2019 ataupun Motoprix 2019 Region B (Jawa). Termasuk Gupita Kresna yang terbaik dalam Yamaha Sunday Race 2019 Sentul beberapa Minggu lalu.

koizumi

Lebih lanjut, Bima Aditya menyebut bahwa sangat senang dapat bertarung di GBT yang lebih high speed dibanding trek Bukit Peusar Tasikmalaya ataupun Sentul Kecil. RPM bisa bermain di kisaran 15 ribu, bahkan lebih. Alhasil, doi yang juga mantan pembalap di era tahun 2000-an ini sudah punya persiapan matang sehubungan perfoma MX Kingnya. Utamanya dalam momen peak performance.

“Saya senang GBT karena memang menguji tenaga atas motor. Saat Motoprix terbukti Yamaha lebih banyak di depan saat kelas seeded, “terang Bima Aditya yang membawa Syamsul Arifin di podium runner-up saat final Motoprix Surabaya beberapa waktu lalu.

Lebih lanjut, Bima Aditya yang sebetulnya berasal dari Yogyakarta namun berdomisili di Solo Baru, Sukoharjo ini menerangkan bahwa ada ramuan baru untuk makin membuat MX Kingnya bertaji. Mau ujicoba perangkat apa ya ? Dalam hal ini berkorelasi dengan porting atau aliran gas aktif yang diukur dengan satuan CFM (Cubic Feet Per-Minute). Urusan ini, Bima Aditya memang punya alat khusus milik bengkel pribadinya “The Strokes55”.

“Saat Motoprix Surabaya, saya masih dengan porting yang saat diukur mencapai 87 CFM. Nah yang saat ini di OnePrix Surabaya sudah 90 untuk CFM nya. Semoga lebih baik RPM atasnya, Untuk final gearnya, tetap sama di angka 14-49, “tambah Bima Aditya yang juga kakak kandung pembalap nasional Gupita Kresna. Kita tunggu saja ya pembuktiannya. BB1

Facebook Comments

You May Also Like