Pecah Telur ! Si Cantik Chyntia TNA Raih Podium Tertinggi Wanita Bersama Erdogan Racing Team Di Dragbike IDC 2023 Klaten

BeritaBalap.com- Pecah telur ! Si cantik Chyntia TNA berhasil meraih podium tertinggi kelas Wanita bersama Erdogan Racing Team diajang Dragbike IDC 2023 Klaten round 4. Hal tersebut langsung terpantau pada gelaran balap yang telah sukes dipentaskan dilintasan non permanen Jl. Pemuda Tengah, Kabupaten Klaten, Jateng (23-24/9) lalu.

BACA JUGA : Dragbike IDC 2023 Klaten Seri 4 : Tempur 8 Kelas, Erdogan Racing Team Bawa 4 Joki

Hyupe, Chyntia TNA berhasil meraih podium tertinggi setelah mencetak waktu terbaik 7.552 detik dikelas Matic TU 200cc Khusus Wanita. Sedangkan Dafa Della harus puas menjadi runner up dengan catatan 7.671 detik dan Natasha Audia diurutan ke-3 dengan catatan 7.736 detik.

koizumi

Raihan prestasi ini pastinya menjadi catatan tersendiri bagi mojang geulis asal Arjasari, Banjaran, kabupaten Bandung ini. Pasalnya, bagi cewek yang mesra disapa Cia ini merupakan pertama kalinya menjadi yang tercepat dikelas wanita khususnya diajang bergengsi Dragbike IDC 2023 ini.

Bersama Erdogan Racing Team Chyntia TNA berhasil menjadi yang tercepat Matic TU 200cc Khusus Wanita gelaran IDC 2023 Klaten

“Alhamdulillah, enggak nyangka juga si mas. Mungkin ini yang namanya berproses kearah positif bersama pacuan matic Erdogan sampai menjadi yang tercepat di putaran ke-4 IDC 2023. Terimakasih buat semua yang selalu setia memberikan support hingga akhirnya bisa membawa hasil maksimal. Kemenangan ini spesial buat kalian semua pokoknya,” beber lady dragster kelahiran 20 juli 1999 silam ini.

Menjadi yang tercepat diajang Dragbike IDC 2023 yang syarat gengsi ini pastinya menjadi kebanggaan tersendiri bagi Cia. Maklum saja, diseri pembuka IDC 2023 Slawi dirinya harus puas menjadi runner up, kemudian dibabak ke-2 IDC 2023 Cilacap finish ke-3 dan diseri ke-3 IDC 2023 Borobudur finish ke-4 dikelas Wanita.

BACA JUGA : Hasil Juara Dragbike IDC 2023 Klaten

“Bangga dan pastinya bersyukur akhirnya bisa mengantarkan salah satu lady dragster terbaik kita mendapatkan podium tertinggi dikelas Wanita. Semoga untuk kedepannya bisa menjaga konsistensi ini agar tetap menjadi yang terbaik,” pungkas Rudy Alexander, owner Erdogan Racing Team. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like