Pecco dan Bastianini Dijagokan Jorge Martin Menang di Misano Minggu Ini

BeritaBalap.com-Menarik sehubungan pernyataan Jorge Martin (Pramac Racing) yang menyebut dua nama pembalap yang dijagokannya berpeluang menang dalam MotoGP Misano Italia, akhir pekan ini (7-8 September).

Dalam hal ini duet tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia ‘Pecco’ dan Enea Bastianini yang dianggapnya diuntungkan karena sering latihan di lintasan Misano.

Bahkan pula, Jorge Martin menganggap kemenangannya di Misano musim 2023 lalu tidak menjadi acuan untuk berani memasang target terbaik. Apa sebab ? Karena ia merasa level kompetisi saat ini berbeda. Lebih ketat dan lebih seru.

koizumi

BACA (JUGA) : Waduh, Jorge Martin Akui Tidak Fit 100 Persen ! Muntah Sepanjang Malam

“Apa yang terjadi tahun lalu tidak lagi penting, sekarang yang penting adalah terus berkembang. Levelnya meningkat dalam beberapa balapan terakhir. Saya merasa saya mengalami peningkatan, namun orang lain juga mengalami hal yang sama, “tutur Jorge Martin yang saat ini pimpin klasemen sementara.

BACA (JUGA) : Awas Strategi Yamaha Bentuk Tim Moto2 Baru Pramac Yamaha ! Jembatan Rider Berbakat Asia ?

“Pecco dan Enea berlatih disini, jadi ini akan menjadi trek yang bagus untuk mereka. Tapi itu juga akan terjadi pada kita. Mendominasi akan sulit, bahkan jika saya mencoba mengulangi apa yang saya lakukan pada tahun 2023, ”tambah Jorge Martin. BB1

Klasemen Sementara :

1. Martin, 299 poin. 2. Bagnaia 276. 3. Marc Marquez 229. 4. Bastianini 228. 5. Acosta 148. 6. Binder 145. 7. Vinales 139. 8. Aleix Espargaro 118. 9. Di Giannantonio 112. 10. Alex Márquez 104. 11. Morbidelli 83 2. Bezzecchi 82. 13. Oliveira 60. 14. Miller 50. 15. Quartararo 51. 16. Raul Fernandez 46. 17. Augusto Fernandez 19. 18. Nakagami 17. 19. Zarco 16. 20. Rins 15. 21. Mir 14. 22. Pedrosa 7. 23. Pol Espargaro 6. 24. Marini 1.

Klasemen Konstruktor :
1. Ducati, 426 points. 2. Aprilia 219. 3. KTM 217. 4. Yamaha 62. 5. Honda 33.

Klasemen Tim : 
1. Ducati Lenovo Team, 504 poin. 2. Prima Pramac Racing 382. 3. Gresini Racing MotoGP 333. 4. Aprilia Racing 258. 5. Pertamina Enduro VR46 Racing Team 194. 6. Red Bull KTM Factory Racing 193. 7. Red Bull GASGAS Tech3 168. 8. Trackhouse Racing 106. 9. Monster Energy Yamaha MotoGP 66. 10. LCR Honda 35. 11. Repsol Honda 16.

Facebook Comments

You May Also Like