Penguji KTM Pol Espargaro Akui Jujur Sedih Lihat Pedro Acosta Tidak Maksimal Karena Faktor Motornya

BeritaBalap.com-Menarik ini pengakuan jujur test-rider atau penguji KTM Pol Espargaro. Pembalap asal Spanyol usia 34 tahun tersebut menerangkan bahwa potensi spesial Pedro Acosta tidak ataupun belum maksimal diatas pacuan KTM RC-16.

Jadi ia mengakui kalau KTM belum dapat bersaing di barisan depan. Utamanya mengalahkan 2 pabrikan Eropa lainnya, Ducati dan Aprilia. Pedro Acosta yang masih berusia 21 tahun memang terbukti belum pernah merebut podium juara di seri MotoGP.

Padahal potensinya diakui banyak kalangan, terlebih setelah sukses meraih juara dunia Moto3 di tahun pertamanya turun gelanggang (2021), lanjut pula jawara dunia Moto2 (2023) dan sebagai rookie atau pendatang baru terbaik MotoGP 2024. Ini tahun ke-2 nya dan sementara ini ada di posisi ke-5 klasemen sementara.

koizumi

BACA (JUGA) : Pedro Acosta Diperebutkan Tim Pabrikan 2027 ? Baginya Uang Tidak Penting Tapi Motor

“Sungguh menyakitkan melihatnya. Senang melihat dia konsisten, tapi menyakitkan melihat dia selalu keluar dari podium. Dia jauh lebih cepat dari ini. Jika menggunakan motor lain, dia akan memenangkan balapan, tapi kami belum bisa memberikan performa seperti ini dengan motor kami, “terang Pol Espargaro yang dikutip Berita Balap dari Motorsport.

BACA (JUGA) : Bos Tim VR46 Jujur Sedang Berusaha Keras Gaet Pedro Acosta Untuk Kontrak 2027

“Ia sangat cepat dan sangat menyakitkan melihat ia tidak naik podium di setiap balapan dengan kecepatannya. Tapi, kami akan mencoba membuat motornya lebih cepat, setidaknya untuk tahun depan, untuk melihatnya lebih sering bersinar, “tambah Pol Espargaro yang tahun lalu balap wildcard bersama KTM di seri Mugello, Red Bull Ring dan Misano. BB1

Facebook Comments

You May Also Like