PIRELLI MOTORPRIX 2018 SIDRAP : Awas ‘Kuda-Kuning’ Yamaha Adhi Motor, Support Hawadis & Robert Cong !

BeritaBalap.com-Skuad tim Yamaha Yamalube Racing Boy Pro Liner UMA Adhi Motor KTC IRC NHK musim 2018 ini diisi para senior. Jam terbangnya dijamin spesial. Tiada lawan. Tidak hanya senioritas rider Iswandi Muis yang memang sudah lama malang-melintang di balap nasional, termasuk pernah cukup lama di region Jawa, juga dukungan tuner Hawadis HDS Racing ataupun mapping ECU by Robert Cong.

Awas, pasukan ini siap menjadi kuda-kuning di Pirelli Motorprix 2018 region V (Sulawesi). Oh ya, ungkapan kuda-hitam identik dengan ancaman untuk para unggulan. Nah, ini disebut kuda-kuning karena memang kelir motornya identik kuning dan itu sudah menjadi ciri khas pasukan asal Makassar ini. He he he…

Perlu bukti sepak terjang kuda-kuning ? Mulai sesi kualifikasi seeded MP1 (150 cc) dan MP2 (125 cc) dapat berada di deretan ke-2 dan ke-6. Bahkan jika saja tidak mengalami kendala kopling saat Pirelli Motorprix 2018 Sidrap (24 Februari) kelas seeded MP1 (150 cc), maka Iswandi Muis dapat finish ke-2. Justru hadir problem tersebut saat tinggal 1 lap saja.  Sungguh disayangkan. Tapi itulah balapan. Yang pasti, kudabesi terbukti kompetitif.

koizumi
Adhiday Wisoli, pemilik tim Yamaha Adhi Motor saat hadir di Pirelli Motorprix 2018 Sidrap, Sulsel

“Ada masalah kopling, Mas saat tikungan putar-balik depan waiting zone, “ujar Iswandi Muis yang pastinya disupport Adhiday Wisoli selaku pemilik tim yang juga pemilik speed shop Adhi Motor yang kabarnya terbesar di kota Makassar, Sulsel. Namun di race seeded MP2 (125 cc), Iswandi Muis dapat finish ke-5 ditengah gempuran tim-tim yang punya 2-3 pebalap di tim mereka. So, patut diapresiasi dengan gacoan tunggal.

“Target kita dapat meraih jawara region Sulawesi musim ini. Perjalanan masih panjang. Set-up motor terbaik terus kita lakukan karena memang kita pindah mekanik. Kita order mesin ke Om Hawadis dan dukungan mapping Robert Cong, “tukas Adhiday Wisoli yang memang langganan juara nasional saat eranya Fahri Sandi di level pemula ataupun seeded. BB1

Hasil Race MP2 Pirelli Motorprix 2018 Sidrap, Sulsel :

Facebook Comments

You May Also Like