Profil Kenzie Akbar Da Ninos The Rising Star FIM MiniGP Indonesia, Ternyata Ikut Pula Seri Malaysia

BeritaBalap.com-Kenzie Akbar Da Ninos bisa disimpulkan sebagai the rising star. Bintang yang sedang bersinar. Ini dalam konteks balapan FIM MiniGP Indonesia. Racer usia 11 tahun asal Muara Enim Sumatera Selatan ini menjadi yang terbaik dalam seri ke-3 dan ke-4 dari FIM MiniGP Indonesia di Sirkuit Gery Mang Subang Jawa Barat Minggu lalu (21-22 September).

Abang Ijack, sapaan akrabnya memborong podium terbaik dan pastinya berada di pucuk pimpinan klasemen sementara kelas MiniGP GP-0 160 cc. Saat di FIM MiniGP Indonesia-Subang, Abang Ijack dikawal langsung mekanik senior Om Hawadis dan mentor atau pelatih Dadan Alamsyah. Dibawah ini foto mereka.

Abang Ijack (tengah) bersama ayahanda tercinta Nino Andrean (dibelakangnya-pakai topi) saat mereka bersama mekanik, pelatih dan kru tim di FIM MiniGP Indonesia 2024-Subang (Ket FOTO : Istimewa)

Tentu saja, menarik untuk mengetahui profil singkat dari Abang Ijack berusia 11 tahun (lahir 29 Juni 2013) yang notabene adalah putera tercinta dari Nino Andrian. Bagi yang belum paham, Nin0 Andrian yang saat ini merupakan Wakil Ketua DPRD Muara Enim adalah pelaku balap senior yang pernah relatif lama memiliki tim pabrikan Yamaha Ninos Eneos HDS Racing yang konsen di balap Kejurnas MotoPrix Sumatera dan Kejurnas MotoPrix Jawa. Itu sekitar tahun 2011-2015.

koizumi

Nah, yang menarik dari Abang Ijack yang merupakan siswa Kelas 5 SD Islam Al Alifah Palembang, bahwa untuk melakukan skill-up atau peningkatan skill balapnya, maka Abang Ijack juga mengikuti seri FIM MiniGP Malaysia. Mantap kali !

Tentu saja, tujuannya untuk meningkatkan jam terbang, menambah ilmu sehubungan teknik balap sekaligus pengalaman di trek berbeda. Ini penting juga untuk membangun mental. Bicara target, pastinya menuju final FIM MiniGP di Valencia Spanyol (bersamaan final MotoGP 2024). Momen ini mempertemukan para jawara FIM MiniGP dari berbagai negara.

Saat Abang Ijack menjalani private-training di Sirkuit Sepang Malaysia dengan mantan pembalap Moto3 Syarifuddin Azman (Ket FOTO : Istimewa)

“Jadi Abang Ijack, saya private dengan Syarifuddin Azaman, mantan pembalap Moto3 asal Malaysia. Bahkan sebelum seri 1 dan 2 FIM MiniGP Indonesia di Surabaya, kita training khusus selama 1 bulan di Malaysia, “terang Nino Andrian yang pastinya selalu mendampingi putera tercinta. BB1 (Ket FOTO : Kolase dari IG Kenzieakbar_74/speedsocietyid) 

Facebook Comments

You May Also Like