BeritaBalap.com-Konsisten alias terus berlanjut. Demikian apresiasi yang diberikan RCB kepada rekan-rekan komunitas di berbagai daerah. Setelah sukses menggelar acara Nonton Bareng MotoGP pada 2017, Racing Boy alias RCB kembali menggelar acara serupa tahun ini. Bahkan, musim 2018 ini, RCB memberi nilai lebih acara Nobar MotoGP dari sisi acara dan hadiah. Pokoknya, bikers komunitas bakal dibuat lebih hepi di acara Nobar MotoGP gelaran RCB.
Seperti diungkap Achib Putro, bahwa gelaran nonton bareng MotoGP memang disiapkan lebih meriah. “Tahun ini, kita menggelar 9 putaran. Setiap kota itu, kita akan berikan hadiah utama 1 motor skuter matic dan 1 tiket nonton langsung MotoGP Malaysia berikut akomodasinya, ”ujar Manajer Marketing PT. Enwan Multi Partindo, yang jadi distributor produk RCB di Indonesia.
RCB Nobar MotoGP 2018 akan diputar di Solo, Denpasar, Surabaya, Medan, Palembang, Padang, Makassar, Manado dan terakhir di Jakarta. Putaran pertama RCB Nobar MotoGP 2018 akan diputar di kota Solo, pada Minggu 6 Mei 2018, untuk menyaksikan seri 4 MotoGP di sirkuit Jerez, Spanyol.
Untuk kotanya Pak Joko Widodo ini, akan digelar di kafe AM-PM, yang berlokasi di Jl. Adisucipto 6H, Jajar, Laweyan. Jangan lupa dan jangan lewatkan ya !
“Untuk musim ini, selain acara nonton bareng, kita isi acara coaching clinic produk motor dan aksesorinya. Jadi bikers makin paham untuk memodifikasi motornya,” jelas Achib lagi.
Coaching clinic yang akan diadakan pukul 12.00 hingga 15.00 disambung acara nobar mulai jam 4 sore. Coaching clinic akan diisi bagi pengetahuan soal sokbreker, rem, dan knalpot dari para pendukung acara. Yaitu, RCB, UMA Racing, dan Proliner. Acara ini terbatas pesertanya.
Jadi, bikers beruntung lah yang bisa dapat ikut berbagi pengetahuan tambahan secara gratis soal modifikasi dan aksesori motor. Yang paling menggelegar adalah undian hadiah utamanya. Di tiap kota, RCB menyediakan 1 unit skuter matic off the road, dan 1 tiket nonton langsung MotoGP Malaysia 2018 di Sepang berikut akomodasinya.
Artinya, PT. Enwan Multi Partindo dan RCB menyiapkan 9 motor matic dan 9 tiket nonton MotoGP Malaysia ! “Untuk seri di Solo, kami sudah menyiapkan 1 unit motor Suzuki Nex baru!” tegas Achib.
Untuk acara Nobar dengan doorprize gila-gilaan ini peserta nobar perlu membeli tiket yang akan diundi nantinya dengan banderol Rp. 50.000,-. Tapi, jangan anggap ini mahal. Soalnya RCB telah menyiapkan banyak fasilitas. Pemegang tiket berhak dapat makan dan minum yang disuguhkan di kafe. Juga langsung mendapat souvenir cantik dari RCB dan sponsor lainnya. Pokoknya, ada ratusan hadiah !
Tiket juga diundi untuk doorprize-doorprize ciamik dari knalpot R9, Proliner, Nob1, rantai CZ, dan helm NHK. Belum lagi, puluhan kaus-kaus keren para sponsor yang dijadikan doorprize. “Kami ingin bikers yang ikut RCB Nobar MotoGP merasa senang dan untung,” ungkap Achib.
So, buruan hubungi 0812 8808 8168 atau 0878 8808 8168 untuk pemesanan tiket dan info lainnya. Untuk pembelian tiket atas nama komunitas bakal ada bonus 1 free tiket untuk pembelian 10 tiket dan 2 free tiket untuk pembelian 15 tiket langsung. tim