Reza Hanum Optimis Hadapi Oneprix 2024 Tasikmalaya ! Trek Basah Atau Kering Gas Pol Pokoke !

BeritaBalap.com- Trek basah atau kering gas pol pokoke ! Yap, itulah optimisme Reza Hanum dalam menghadapi persaingannya di kelas Expert pada babak lanjutan OnePrix 2024 yang akan berlangsung di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jabar (6-7 Juli) akhir pekan ini.

Pembalap andalan tim Aben Racing ini terpantau telah melakukan sesi latihan untuk mendapatkan setingan motor terbaik. Meski dalam kondisi lintasan basah akibat guyuran hujan, rider asal kota mendoan, Purwokerto ini sangat antusias saat melakoni latihan Kamis kemarin (4/7).

BACA JUGA : Awas Jagoan Rookie MotoPrix Jawa Ziven Rosul Balap Wildcard OnePrix Tasikmalaya ! Honda Yukido Race Team

koizumi

“Betul Mas, kemarin sudah latihan dan mendapat setingan yang tepat dan maksimal, tapi kondisi saat itu lintasan basah. Untuk setingan keringnya belum maksimal, karena waktu latihan dan seting mesin kondisi lintasan basah terus,” beber pembalap yang baru menikah beberapa waktu lalu ini.

BACA JUGA : Decksa Almer Ikut Wildcard Novice OnePrix 2024 Tasikmalaya, Tim ART Kalimantan

Meski demikian, pembalap yang akrab disapa Gareng ini sangat optimis apapun kondisi lintasan saat bersaing dikelas Expert. “Tidak bisa diprediksi kalau untuk cuaca sih mas. Jadi mau kondisi trek basah atau kering gas pol pokoke, “pungkasnya. Edhot

Facebook Comments

You May Also Like