BeritaBalap.com- Gelaran road race yang memeluk titel Pandeglang Open Road Race 2019 berlangsung di sirkuit NP Stadion Badak Karunten, Pandeglang, Banten, Minggu lalu (12-13/10). Sesuai target, StreetWell berhasil meraih juara umum (JU) pemula melalui Fallah Acil yang terbilang sangat mendominasi diseluruh kelas pemula.
Buktinya, poin sempurna didapatkan rider muda andalan tim StreetWell DoubleA HDR CLD Koizumi Creampie atau beken dengan nama StreetWell dikelas matic pemula.
Makin mempesona lagi, pembalap asli Tasikmalaya ini juga mampu menunjukan tajinya dengan memberikan perlawanan dibeberapa kelas matic open. Bahkan, dikelas bebek poemula (MP3 dan MP4) Fallah Acil juga mencuri perhatian lantaran mampu menyodok di barisan 3 besar.
“Dikelas matic 130cc std pemula, matic 130cc TU pemula, matic 150cc TU pemula Fallah Acil sukses menyabet podium tertinggi. Sedangkan dikelas MP3 dan MP4 Fallah Acil berhasil finish diurutan ke-2 dan ke-3. Padahal dikelas MP3 dan MP4 kita masih tahap mencoba menurunkan motor baru yang sebetulnya masih dalam tahap riset,” bilang Fillah Andika selaku owner tim saat didampingi Fachmi selaku manager tim.
Nah biar makin meyakinkan, ada baiknya kita buka lagi Hasil Juara Pandeglang Open Road Race 2019 agar tidak penasaran. Sekedar informasi, pada gealaran balap ini skuad muda StreetWell turun di 20 kelas dengan mengandalkan 4 racer muda andalan StreetWell bersaing hampir disuruh kelas matic dan bebek.
Mantapnya, meski tercatat masih pemula, salah satu rider andalan tim yang bermarkas di Bandung, Jabar ini juga ikut bersaing dikelas matic open dan bebek open.
“Balap kali ini kita membawa Fallah Acil yang memang kita fokuskan untuk mengumpulkan poin maksimal di semua kelas kategori pemula. Dan, sesuai target. Fallah Acil sukses meraih JU pemula. Selanjutnya Rizky Raffan kita fokuskan untuk turun dikelas MP3 dan MP4. Untuk bersaing di kelas wanita, kita masih tetap mengandalkan Echa Sabana. Terakhir saya sendiri yang turun dikelas MP3, MP4, matic pemula dan turun di kelas pemula Banten,” beber Fillah sapaan akrab sang owner yang juga turut memberikan support pada event ini. Edhot