Tanpa Persiapan Matang, Tim RH57 Tarung IDC 2024 Jogja Bawa 5 Motor dan 4 Joki, Pacuan Apa Saja Dan Siapa Jokinya ?

Beritabalap.com- Tanpa persiapan matang, tim RH57 milik Bayu Ucil akan tarung di seri ketiga IDC 2024 402M yang akan berlangsung di Lanud Gading, Wonosari, Jogja (13-14 Juni) mendatang.

Tim ini akan main dengan membawa lima motor yaitu Mx FFA, Ninja FFA, Sleep Enggine, Fu 200, Ninja TU yang akan di tunggangi 4 joki diantara ada Yudhies Kurcaci yang akan menggeber MX FFA, dan selebihnya akan di pacu Bayu Ucil sendiri yang akan join bersama Dicky dan Octho Zalfa.

“Sebenernya gak ada agenda main Mas, jadi kita persiapan seadanya. Intinya langsung gas saja” Buka sang owner tim Bayu Ucil dengan dengan senyuman

koizumi

Lebih lanjut Bayu Ucil mengungkapkan bahwa event kali ini benar-benar tanpa seting motor, hanya berbekan hasil di seri sebelumnya saja,”Kita tanpa setting sama sekali kalau untul event kali ini” imbuhnya.

Walaupun tanpa persiapan matang Bayu Ucil optimis akan memberikan hasil terbaik, terlebih MX King FFA miliknya mencatatkan waktu terbaik pada IDC 2024 402M Seri 2 bulan lalu, tentunya dengan backup racikan mesin dari bengekel MBKW2 Jogja.

Motor MX King yang digeber oleh Yudhies Kurcaci ini tampil spesial dengan mencatatkan rekor best time setelah Seri 1 juga melakukan hal yang sama di Sirkuit yang sama pula. Mantap!

“Pokoknya Bismillah saja, semoga mendapat hasil yang maksimal”, Tutup Bayu Ucil yang di hubungi langsung Berita Balap melalui pesan singkat WhatApp. R4NU

Facebook Comments

You May Also Like