BeritaBalap.com-Terbukti sesuai data bahwa Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha) menjadi pembalap yang paling banyak meraih podium juara alias kemenangan dalam sejarah balap di Spanyol. The Doctor sudah meraih 21 kemenangan. Wow… mantap !
Maksudnya tadi dalam cakupan balap MotoGP, Moto2 dan Moto3 ataupun sejak era GP500, GP250 dan GP125. Maksudnya lagi berlaku untuk semua sirkuit di Spanyol yang disinggahi seri balapan tersebut tadi (Aragon, Jerez, Barcelona dan Valencia).
Nah, seri ke-4 Jerez Spanyol, Minggu ini (3-5 Mei) adalah penyelenggaraan yang ke-400 kalinya atau dalam konteks MotoGP adalah yang ke-300 kalinya. Adapun rekor lainnya ialah milik Jorge Lorenzo (17 kemenangan), Dani Pedrosa (15), Marc Marquez (11) dan Angel Nieto (11).
Bicara prestasi di Jerez, maka Pedrosa yang terbaik. Lebih sering diantara semua petarung Spanyol dalam kurun waktu 2005 hingga 2014. Jangan salah pengertian. Maksudnya bukan selalu juara tetapi konsistensi podium selama 10 kali berturut-turut.
Oleh karena saat MotoGP 2019 Jerez nanti, yaitu hari Jumat (3 Mei) ada sesi kehormatan khusus untuk Pedrosa. Dibangun tugu penghormatan yang diprakarsai oleh walikota Jerez, tepatnya pada tikungan ke-6 yang juga akan dinamai Dani Pedrosa. BB1
BACA (JUGA) : Pedrosa Jadi Legenda, Tugu Kehormatannya Dibangun Walikota Di Sirkuit Jerez