Terungkap Rider Moto2 Ini Dilamar Tim MotoGP Aprilia Tetapi Ditolaknya, Kenapa ?

BeritaBalap.com-Terungkap bahwa pembalap Moto2, Joe Roberts dilamar atau mendapat tawaran dari tim MotoGP Aprilia untuk musim depan (2021).

Dalam konteks ini menjadi kandidat pengganti Andrea Iannone yang sudah diputuskan skorsing hingga Januari 2024.

BACA (JUGA) : Kerap Latihan Bareng, Juara Dunia Moto2 Bastianini Akui Pernah Ditolak VR46 Di Timnya

koizumi

Tetapi kemudian ditolaknya dan ingin tetap bertahan di level Moto2 saja dengan tim barunya Italtrans, menggantikan Enea Bastianini. Joe Roberts lebih ingin meraih juara dunia Moto2.

“Telepon dari Aprilia menyenangkan saya dan saya tahu saya bisa cepat, tetapi saya ingin menang dan saya pikir ini adalah tim terbaik untuk melakukannya, “terang Joe Roberts yang berusia 23 tahun dan berasal dari USA.

“Saya suka suasana timnya, mereka semua tampak seperti teman. Dan saya tidak ingin masuk ke MotoGP hanya untuk mendapatkan paspor, tapi karena saya pantas mendapatkannya, “tambah Joe Roberts yang dilansir media La Gazzetta dello Sport. BB1

Klasemen Akhir Moto2 :

 

 

 

Facebook Comments

You May Also Like