Tes Moto2 Jerez (Kombinasi 3 Hari) : Pe-er Serius Dimas Ekky, Posisi 31, Ketinggalan 2,4 Detik !

BeritaBalap.com-Perjalanan pengujian Moto2 di trek Jerez Spanyol sudah berakhir. Berlangsung 3 hari ya (22-24 Februari). Sesi terakhir (ke-9), terbukti tidak banyak pembalap yang turun. Hanya 19 saja yang terdata. Silahkan cek data validnya di bawah tulisan ini.

Secara umum berdasarkan hasil kombinasi selama 3 hari tes, maka KTM menjadi ancaman serius Kalex dalam kompetisi Moto2 musim ini. Brad Binder (Red Bull KTM Ajo) menjadi yang tercepat dari hasil kombinasi dengan torehan waktu 1 menit 40,982 detik. Termasuk posisi ke-3 juga direbut pengguna sasis KTM, Iker Lecuona dengan best-timenya 1 menit 41,111 detik.

Lebih lanjut, menarik mencermati sepak-terjang pebalap tanah air, Dimas Ekky Pratama yang mengacu hasil kombinasi ada di posisi ke-31. Total terlibat 32 petarung. Itu tadi tertinggal 2,459 detik dari Brad Binder. Ini pe-er serius yang harus dipecahkan bersama timnya, Idemitsu Honda Team Asia.

koizumi

Dimas Ekky juga menjadi posisi terbawah untuk para rookie atau pendatang baru Moto2. Bahkan kalah dari pasukan muda rookie Moto2 yang baru naik dari level Moto3. Seperti Jorge Martin, Marco Bezzecchi, Enea Bastianini dan lainnya. Termasuk dari rekan se-timnya, Somkiat Chantra.

Padahal Dimas Ekky sudah berpengalaman 4 tahun balap di FIM CEV Moto2 yang notabene punya Horse Power (HP) yang lebih tinggi dari level Moto3. Kita doakan saja semoga ada kemajuan serius dengan adaptasi mesin Triumph 765 karena dalam hitungan 3 minggu kedepan sudah berlangsung seri pertama Moto2 di Losail, Qatar (8-10 Maret). BB1 (Ket FOTO : Honda Team Asia)

Hasil Tes Moto2 Jerez (Sesi Terakhir/9) :

Hasil kombinasi 3 Hari Pengujian Moto2 Jerez :

Facebook Comments

You May Also Like