Tes MotoGP Qatar (Hari ke-2) : Marquez Akui Bahunya Masih Sakit, Tetapi…

BeritaBalap.com-Juara dunia MotoGP 2018, Marc Marquez mengakui bahwa masih ada rasa sakit yang dialami pada bahunya dalam pengujian MotoGP 2019 di Qatar yang telah memasuki hari ke-2 dan berlangsung semalam (24 Februari).

Rider tim Repsol Honda tersebut cukup puas berada di urutan ke-5 setelah tidak optimal di hari pertama. Marquez mengukir waktu 1 menit 55,004 detik dan ini berjarak 0,4 detik dari Alex Rins (Suzuki Ecstar) yang merebut posisi tercepat di hari ke-2.

BACA (JUGA) : Tes MotoGP Qatar (Hari Ke-2) : Suzuki Tercepat, Alex Rins : Saya Ingin Podium Juara !

koizumi

“Ya saya senang karena pertama-tama ini adalah hari pertama saya melakukan banyak putaran, dengan kondisi saya, saya merasa cukup baik, “tukas Marquez yang melahap 57 putaran.

“Tentu saja, sekarang ini rasanya masih sedikit menyakitkan tetapi ini normal, masih tetap dua minggu sampai balapan Tapi terlepas dari itu kami membuat langkah besar pada pengaturan motor dan perasaan, sekarang saya lebih dekat dengan orang-orang yang berada di barisan atas, “tambah Marquez.

Pasukan Repsol Honda diberitakan sedang serius melakukan ujicoba pada fairing baru. Mencari paket aerodinamika terbaik sebelum pelaksanaan seri perdana MotoGP 2019 di trek yang sama pada 8-10 Maret nanti.

“Hari ini kami menguji banyak hal. Pertama-tama, kami berkonsentrasi pada pengaturan motor karena kemarin kami jauh. Dan kami melakukan langkah besar, karena saya menemukan perasaan yang baik dan saya mengendarai dengan cara yang baik, ami mulai mencoba banyak hal yang berbeda. Salah satu hal yang dapat anda lihat airing, paket aerodinamis, dan ya, kami berkonsentrasi pada berbagai bidang dan besok saya pikir kami masih bisa melakukan langkah lain, “tukas Marquez. BB1

Hasil Tes MotoGP Qatar (Hari ke-2) :

Facebook Comments

You May Also Like