Tim Kiefer Racing Butuh Duit Balap Rp.4,5 Milyar, Hebatnya Dapat Simpati Fans MedSos

BeritaBalap.com-Tim Kiefer Racing yang tahun lalu balap Moto2 dan musim 2020 ini pindah ke Supersports 600 (WorldSSP) mengakui bahwa mereka butuh suntikan dana 300 ribu euro lagi dari target 1 juta euro. Jadi masih diperlukan sekitar Rp. 4,5 milyar lagi. Itu buat budget biaya balap yang dibutuhkan salam 1 tahun musim kompetisi ini.

Oh ya, formasi pasukan Kiefer Yamaha akan diisi oleh Lukas Tulovic dan Thomas Gradinger. Yang menarik, bahwa para penggemar Kiefer Racing mengkampanyekan kesulitan ini di Media Sosial, khususnya Facebook. Kiefer Racing diklaim punya 8000 teman di Facebook. Jika saja setiap orang bisa 40 euro, maka akan terkumpul 320 ribu euro. Beres dong !

Ini sebuah trend baru untuk mengajak fansnya berempati dalam menyelesaikan problem ini. Bahkan disebut pula, bahwa setiap orang bisa memberikan bantuan hanya dengan 20 euro alias seputar Rp. 300 ribu.

koizumi

Oh ya (lagi), kampanye ini dikomandoi oleh pakar MedSos Cathrin Schutt dan manajernya Tulovic, yaitu Peter Blaes. “Tujuan kami adalah menemukan 30 perusahaan, yang masing-masing membayar 10 ribu euro yang dapat mengurangi pajak, “jelas pihak Rhineland-Palatinate sebagai salah satu negara bagian di Jerman yang ikut terlibat.

Disebut, bahwa perusahaan yang berminat dapat mengirim email ke : [email protected]. “Saya pikir ide ini hebat. Pembalap kami, Lukas dan Thomas ada 100 persen disana. Kami akan datang dengan penawaran terperinci sesegera mungkin, tukas Peter Bales. BB1

Facebook Comments

You May Also Like