Beritabalap.com- Kejuaraan balap lurus bergengsi, IDW 2024 Gold Series Racertees Ekitoyama siap menggebrak akhir pekan ini di Sirkuit NP. Lanud Gading, Wonosari (26-28/04).
Antusiasme pecinta balap Indonesia tak terbendung menyambut hajatan bergengsi ini yang akan menjadi saksi pertarungan sengit antara tim-tim besar dragbike Indonesia.
Salah satu tim yang memastikan bertarung adalah RH57, tim yang berasal dari Purwodadi, Grobogan, Jawa Tengah. Mereka telah menegaskan kehadirannya pada laga besok dengan menyiapkan 8 motor untuk bertemput pada seri pembuka IDW 2024. Mantap kali !
Tim RH57 tidak main-main dalam menyiapkan line-up mereka. Semua riders andalan mereka dipastikan akan turun ke lintasan, termasuk Jhendra Peking, Ilham Alviano, Kiki Paiko, dan Bayu Ucil sendiri. Jadi 4 rider sekaligus ya gaess…!
Keputusan ini menunjukkan betapa seriusnya mereka menghadapi persaingan di kejuaraan ini, terlebih dengan hadirnya beberapa pembalap bintang drag bike asal Thailand yang pastinya akan membuat persaingan semakin seru.
“Semakin rame aja mas dengan hadirnya Joki dan motor dari Thailand, jadi saya bisa menilai kemampuan tim saya buat berbenah di setiap kekurangannya” tutur Bayu Ucil selaku owner team yang juga pemilik brand apparel ternama RH57.
Bayu Ucil juga mengungkapkan bahwa timnya memang masih kurang persiapan, dan juga harus banyak penyesuaian atara pembalap dengan motor diseri pertama IDW 2024 Jogja. “Yang jelas kita berusaha semaksimal mungkin aja, Mas di seri 1 ini, “imbuhnya
Dengan segala kekuatan dan kemampuan yang dimiliki, tim RH57 siap untuk berbicara banyak pada laga besok. Kita tunggu saja ya bestie...! R4NU